Daftar Harga Skutik Honda Lengkap Buat Pilihan Akhir Tahun

Daftar Harga Skutik Honda Lengkap Buat Pilihan Akhir Tahun

Hingga saat ini skutik masih menjadi penguasa pasar penjualan sepeda motor di Indonesia. Menjelang akhir tahun, beberapa pabrikan tidak menaikkan harga jual. Salah satunya Honda dengan berbagai model dan kapasitas mesin. Semua banderolnya masih stabil. Justru pihaknya memberi diskon hingga Rp440 ribu hingga hadiah jaket eksklusif buat menarik perhatian konsumen. Berikut daftar harga skutik Honda beserta spesifikasinya.

KEY TAKEAWAYS

  • Daftar harga skutik Honda

    Akhir tahun tidak ada kenaikan harga
  • Beat Series

    Merupakan skutik entry level paling populer di Indonesia. Unit dipasarkan Rp17,720 juta (tipe CBS), Rp18,426 juta (CBS ISS), Rp18,572 juta (Deluxe) dan Rp Rp18,376 juta (Street) OTR DKI Jakarta.

    Beat cbs dance white black

    Menggendong mesin 110 cc SOHC, injeksi PGM-FI yang tergabung dalam rangkaian teknologi eSP (enhanced Smart Power). Mampu menghasilkan tenaga 8,89 hp di 7.500 rpm dan torsi 9,3 Nm di putaran 5.500 rpm. Ditambah fitur ISS agar bahan bakar tak terbuang percuma.

    Fiturnya ada bagasi sebesar 12 liter, dua rak kecil lagi di bawah stang. Sektor pencahayaan utama LED, panel meter menggabungkan digital dengan analog dan punya fitur indikator ECO. Di bawah rumah kunci diberikan power charger (khusus versi CBS-ISS). Tak lupa juga Combi Brake System (CBS) Side Stand Switch serta Parking Brake Lock yang menjadi fitur standar buat Honda Beat termurah. Sementara Beat Street menggunakan naked Handle Bar.

    Khusus Beat reguler, konsumen yang membeli cash ataupun kredit selama periode Desember 2022 berhak mendapat potongan harga Rp440 ribu. Berlaku untuk karyawan swasta dan hanya di wilayah Jakarta dan Tangerang.

    Genio

    Terakhir mendapat penyegaran pada Maret 2022. Ubahan paling mencolok ada di bagian roda. Ukuran pelek dari semula 14 inci menjadi 12 inci. Modelnya mirip kepunyaan Scoopy versi sebelumnya. Didukung ukuran ban tubeless terbaru yang lebih lebar, depan 100/90-12 dan belakang 110/90-12.

    Honda Genio

    Unsur kebaruan juga tampak pada bagian cover bodi depan, kini lebih besar. Kemudian lokasi power outlet pindah. Sebelumnya ada di bawah bagasi, sekarang berada di dek sebelah kanan. AHM menjual Genio terbaru sebesar Rp18,880 juta (CBS) dan Rp19,475 juta (CBS-ISS) OTR DKI Jakarta.

    Kelengkapan lainnya masih sama seperti model sebelum. Termasuk penggunaan rangka eSAF (enhanced Smart Architecture Frame). Volume bensin berkapasitas 4,2 liter dan bagasi 14 liter. Untuk fitur keamanan ditunjang secure key shutter, brake lock atau rem parkir, combi brake, dan side stand switch. Ada juga lampu depan LED, panel meter digital, sentuhan aluminium pada pijakan kaki pembonceng dan grip belakang menyuguhkan penampilan yang mewah.

    Mesin mengandalkan 110 cc, satu silinder, 4-langkah SOHC eSP, pendingin udara dan PGM-FI. Dibenamkan pula teknologi ACG starter yang membuat starter mesin lebih halus. Dan bergandengan dengan ISS (Idling Stop System) khas Honda yang membuat mesin mati otomatis saat berhenti, dan menyala kembali hanya dengan memutar tuas gas. Output tenaga Genio sendiri ada diangka 8,9 Hp di 7.500 rpm dengan torsi mencapai 9,3 Nm di putaran 5.500 rpm.

    Scoopy

    All New Scoopy Prestige ada Green dan White. Stylish tersedia Brown dan Red. Fashion ada Blue dan Brown. Sementara Sporty ditawarkan Silver dan Red. Untuk harganya sekarang varian Sporty dan Fashion sebesar Rp21,553 juta. Sedang Stylish dan Prestige dibanderol Rp22,315 juta OTR DKI Jakarta.

    Honda Scoopy 2022

    Dibekali mesin generasi terbaru, 110 cc eSP (enhanced Smart Power) yang hemat bahan bakar, sekaligus sanggup menyuguhkan performa optimal. Teknologi eSP terintegrasi dengan ACG Starter, serta Idling Stop System (ISS) menjadi peranti standar.

    Penggunaan rangka eSAF berdampak pada meluasnya kapasitas tangki bahan bakar dan ruang bagasi. Daya tampung bensin jadi 4,2 liter dan kompartemen bawah jok 15,4 liter. Di bawah jok itu dapat menyimpan helm Scoopy.

    Fiturnya termasuk pencahayaan LED projector di depan, Smart Key System yang terintegrasi dengan Answer Back System dan Anti-Theft Alarm, USB Charger model terbaru, hingga kombinasi panel meter. Lainnya ada Multi Function Hook, pijakan kaki yang terintegrasi dengan bodi, standar samping otomatis (Side Stand Switch) serta tuas pengunci Brake Lock.

    New Vario 125

    Vario 125 terbaru meluncur pada September 2022. Sebatas penyegaran visual. Fascia terlihat agresif dengan tampilan V shape. Kini terlihat lebih sipit. Masih tetap dilengkapi dengan pencahayaan full LED dan Daytime Running Light (DRL) di atas lampu utama.

    New Honda Vario 125

    Wujud roda tampil lebih fresh. Pakai palang lima dengan penyangga double. Lalu buat tipe tertinggi pakai disk model gelombang. Selain itu, hadir dengan ukuran ban yang lebih lebar. Depan 90/80-14 dan belakang 100/80-14.

    New Vario 125 juga mendapat tambahan fitur canggih. Tipe ISS diberikan Smart Key System. Terintegrasi pula dengan Alarm Anti-theft dan Answer Back System. Lalu ada USB Charger dengan daya maksimal 5V 2.1A di kompartemen kiri. Lebih lanjut pabrikan memberi update pada kaca spion. Bentuknya kini selaras dengan bodi yang makin agresif.

    Untuk fitur lainnya masih sama dengan model sebelumnya. Seperti full digital panel meter dengan informasi lengkap, kapasitas bagasi 18 liter, Functional Hook, dan Combi Brake System (CBS).

    Urusan jantung mekanis tak ada perubahan. Tetap mengandalkan mesin 124,8 cc eSP 4-langkah, SOHC dengan pendingin cairan dan sistem suplai bahan bakar PGM-FI. Tenaga maksimal sebesar 11,1 hp di 8.500 rpm dan memuntahkan torsi sebesar 10,8 Nm di kitiran 5.000 rpm.

    Hadir dengan beragam pilihan warna. Buat tipe CBS-ISS SP ada Advance Matte White dan Advance Matte Blue. Versi ini pakai kelir matte pada bodi dan stripe terbaru. Dikombinasikan dengan sentuhan pelek dan pegangan belakang berkelir titanium. Harganya saat ini Rp24,250 juta OTR DKI Jakarta.

    Lalu ada tipe CBS-ISS dengan pilihan warna Advance Matte Black. Istimewanya ada penyematan 3D emblem bertuliskan Vario yang khas. Model ini dipasarkan seharga Rp24 juta. Sedang untuk versi CBS hadir dalam dua varian warna yaitu Sporty Black dan Sporty Red. Harganya sekarang Rp22,350 juta OTR Jakarta.

    Khusus konsumen yang membeli New Vario 125 periode Desember 2022 dan mengunduh aplikasi Wahana Honda (WANDA) berhak mendapatkan special gift berupa jaket eksklusif. Hanya berlaku di dealer resmi Wahana Jakarta dan Tangerang.

    All New Vario 160

    Hadir sebagai pengganti Vario 150 dengan kapasitas mesin lebih besar. Menghasilkan tenaga maksimal hingga 15,4 PS di putaran 8.500 rpm dengan torsi puncak 13,8 Nm di putaran 7.000 rpm. Bagian dapur pacunya disematkan teknologi eSP, yang mampu menghasilkan pembakaran efisien dan minim gesekan untuk mengurangi resiko terbuang percuma.

    Honda Vario 160

    Visual jelas berbeda. Beberapa panel bodi dibuat mengembung padat. Sistem pencahayaan depan masih mengandalkan Dual Keen LED Headlight. Dilengkapi pula dengan lampu sein yang tak lagi menyipit ke bawah. Sementara bagian buntut menerapkan motif modern. Bodi belakang diisi dengan emblem 3 dimensi (3D) bertuliskan Vario 160 (khusus tipe ABS). Desain stoplamp dan sein terpisah. Model lampu stop berubah total namun tetap meruncing ke atas.

    Buat varian tertinggi sudah dibenamkan Anti-lock Braking System (ABS), ditambah pengereman belakang dilengkapi cakram. Lalu ada USB charger type A buat mengisi ulang ponsel tanpa perlu menggunakan tambahan adapter.

    Sekarang pakai pelek model baru. Ban juga kini berprofil lebar. Kalau sebelumnya pakai 80/90 dan 100/80, saat ini 100/80 (depan) dan 120/70 (belakang). Kedua ban sudah berjenis tubeless.

    PCX160 Series

    All New PCX160 hadir dalam tiga varian, yakni CBS, ABS, dan e:HEV alias hybrid. Masing-masing dibanderol Rp32,079 juta (CBS), Rp35,510 juta (ABS) dan Rp45,045 juta (e:HEV) OTR Jakarta.

    all new Honda PCX 160

    PCX160 menggendong mesin berkapasitas 160 cc, SOHC, 4-katup, berpendingin cairan dengan teknologi anyar bernama eSP+. Dirinya bisa menghasilkan tenaga maksimal hingga 15,8 Hp pada 8.500 rpm dan torsi puncak 14,7 Nm di putaran 6.500 rpm.

    Sedang All New Honda PCX e:HEV dilengkapi dengan motor assist dan riding mode. Ada mode normal (D) dan sport (S). Memberikan sensasi berkendara yang responsif dalam menghadirkan performa maksimal. Terdapat fitur Honda Selectable Torque Control (HSTC) pada tipe ABS dan e:HEV (Hybrid Electric Vehicle). Teknologi untuk mengontrol output torsi mesin dengan mendeteksi perbedaan kecepatan putaran ban depan dengan ban belakang. Sehingga memberikan rasa aman bagi pengendara saat melintasi jalan yang licin.

    PCX eHEV

    Tetap menggunakan smart key system. Di dalamnya mengemas 3 fitur sekaligus yakni Immobilizer, Answer Back dan Alarm anti-theft (anti maling). Teknologi dapat memberikan rasa aman dan nyaman kala memarkirkan motor kesayangan.

    New ADV160

    Mengemas enjin serupa dengan Honda PCX160. Menurut data pabrikan, dirinya menggendong mesin 156,9 cc, 4 katup, pendingin cairan, dan sudah berteknologi eSP+ (enhanced Smart Power plus) dengan sistem pembakaran injeksi PGM-FI. Ini jauh lebih tangguh dibanding model sebelumnya.

    ADV 160 ABS

    Walau masih terlihat identik dengan model sebelumnya, bagian muka ada sedikit perbedaan. Cover bodi depan sedikit membesar, sehingga kesan adventure dari motor ini semakin kuat. Pihak pabrikan juga merevisi sedikit windscreen.

    Sudah memakai teknologi full LED. Headlamp juga dilengkapi DRL. Sedang belakangnya pakai pattern “X” untuk memberikan kesan tangguh dan futuristis. Dilengkapi dengan fitur Emergency Stop Signal (ESS). Fitur ini hanya tersedia pada tipe ABS.

    Panel meter menggunakan tampilan baru. Sekarang sudah diberikan informasi RPM di sisi kiri dan ada tambahan pengaturan on off fitur kontrol traksi atau HSTC (Honda Selectable Torque Control) buat varian tertinggi. Tombol pengaturannya juga kini terpisah, posisinya ada di antara handle bar dan panel meter.

    Opsi warna masih tetap menarik. Untuk varian CBS dilabur dengan kelir metalik dengan pilihan Dynamic Black, Dynamic Red, dan Dynamic White. Sementara tipe ABS tampil lebih premium dengan sentuhan cat matte (doff) dengan opsi Tough Matte Black, Tough Matte Red, dan Tough Matte White.

    ADV160 ditawarkan dalam 2 varian, yakni CBS dan ABS. Keduanya dijual masing-masing dengan banderol Rp36 juta dan Rp39,250 juta yang sudah berstatus OTR Jakarta.

    Forza

    Berkapasitas mesin 250 cc dan dipasarkan Rp90,313 juta On The Road (OTR) Jakarta. Harga yang tergolong mahal setara dengan kelengkapan dan fitur yang dimilikinya. Tampilannya atraktif dan kuat dengan kesan eksklusif. Electrical adjustable windscreen punya jarak penyesuaian lebih tinggi yaitu sekitar 40 mm. Desain cover muffler pakai versi anyar, memiliki tarikan garis yang lebih tajam.

    Honda Forza 250

    Semua sistem pencahayaan mengadopsi teknologi LED, baik di depan dan juga belakangnya. Honda Forza telah dilengkapi fitur ESS (Emergency Stop Signal) yang secara otomatis mengaktifkan lampu hazard saat melakukan pengereman mendadak. Untuk mendukung mobilitas tinggi pengendaranya, model ini telah dilengkapi console box dengan USB Charger pada bagian depan.

    Honda Forza 250 terbaru mendapat teknologi eSP+. (enhanced Smart Power+). Tetap menggendong mesin 249,01 cc, SOHC, satu silinder, berpendingin cairan. Jantung mekanis ini sudah dilengkapi teknologi penyemprotan bahan bakar injeksi (PGM-FI). Performa di atas kertas sanggup menyemburkan torsi puncak 24 Nm pada 6.250 rpm dan tenaga maksimal 23,5 hp pada 7.750 rpm.

    Fitur lainnya ada Honda Smart Key System yang terintegrasi dengan alarm anti maling dan Answer Back System. Semua pencahayaan berteknologi LED, panel meter kombinasi digital, Selectable Torque Control (HSTC), ASB dual channel, pengaturan windscreen secara elektrik, fitur passing lamp dan lampu hazard.

    (BGX/TOM)

    Baca juga: Pilihan Skutik Pendatang Baru Jadi Opsi Menarik Akhir Tahun

    Zenuar Yoga

    Zenuar Yoga

    Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

    Baca Bio Penuh

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • Kawasaki Ninja H2SX
      Kawasaki Ninja H2SX
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Yamaha Niken
      Yamaha Niken
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Kawasaki Ninja H2R
      Kawasaki Ninja H2R
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • BMW R 1200 GS 2024
      BMW R 1200 GS 2024
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Viar E Cross ev
      Viar E Cross
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan Jan, 2025 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Motor Terbaru di Oto

    Oto
    • ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
      ICON e: & CUV e: PILIHAN BARU SKUTER LISTRIK DI INDONESIA
      15 Oct, 2024 .
    • AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
      AJAK TOURING SUZUKI BURGMAN STREET 125 EX
      15 Oct, 2024 .
    • Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
      Mobil dan Motor "MINI" mejeng di Indonesia Autovaganza 2024. Harganya Ada yang 300juta!
      04 Sep, 2024 .
    • 562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
      562 KILOMETER PERTAMA PAKAI YAMAHA NMAX TURBO
      20 Aug, 2024 .
    • Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
      Pilihan Motor Menarik di GIIAS 2024. Keren-Keren Banget! | GIIAS 2024
      30 Jul, 2024 .
    • All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
      All New Royal Enfield 450 2024, Ubahan Total Bikin Naik Kelas!
      23 Jul, 2024 .
    • Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
      Honda BeAT Street 2024, Test Ride Lengkap buat Harian
      17 Jul, 2024 .
    • Pembuktian "Turbo" di Yamaha Nmax Terbaru, Kami Jajal Impresi berkendaranya
      Pembuktian "Turbo" di Yamaha Nmax Terbaru, Kami Jajal Impresi berkendaranya
      01 Jul, 2024 .
    • Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
      Pilih Honda BeAT 2024, Yamaha M3, Suzuki Nex II, atau TVZ Dazz?
      28 Jun, 2024 .
    • New Yamaha NMax Turbo 2024, Ini Ubahan dan Cara Kerja “Turbo”nya
      New Yamaha NMax Turbo 2024, Ini Ubahan dan Cara Kerja “Turbo”nya
      13 Jun, 2024 .
    Tonton Video Motor

    Artikel Motor dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Tips
    • Review
    • Artikel Feature
    • Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
      Piaggio Indonesia Meluncurkan Moto Guzzi Stelvio
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
      Diramaikan 31.770 Biker, Acara Puncak HBD 2024 Berlangsung Meriah
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
      Honda ST125 Dax Dapat Penyegaran Warna Baru
      Zenuar Istanto, 01 Nov, 2024
    • Triumph Tiger Sport 800 Tantang Ducati Multistrada V2 dan Yamaha Tracer 9 GT+
      Triumph Tiger Sport 800 Tantang Ducati Multistrada V2 dan Yamaha Tracer 9 GT+
      Zenuar Istanto, 25 Okt, 2024
    • Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
      Honda CBR150R Mendapat Penyegaran Warna dan Grafis
      Zenuar Istanto, 24 Okt, 2024
    • Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Mau Beli Motor Seken, Begini Cara Mengecek Kondisinya
      Anjar Leksana, 06 Jun, 2023
    • 8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      8 Komponen Motor yang Wajib Diperiksa setelah Dipakai Mudik
      Bangkit Jaya Putra, 03 Mei, 2023
    • Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Penting Diketahui saat Pilih Jas Hujan, Jangan Sampai Membahayakan!
      Zenuar Istanto, 26 Okt, 2022
    • Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Cara Merawat Bagian Motor Berwarna Doff Supaya Selalu Terlihat Resik
      Zenuar Istanto, 03 Okt, 2022
    • Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Jangan Lupakan Beberapa Hal Ini saat Touring Motor Berkelompok
      Zenuar Istanto, 16 Sep, 2022
    • Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
      Test Ride Yamaha Nmax "Turbo": Road Trip Bali-Lombok Membuktikan Segala Kelebihan dan Kekurangannya
      Bangkit Jaya Putra, 03 Sep, 2024
    • First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      First Ride Yamaha Nmax "Turbo": Ada Sensasi yang Berbeda
      Setyo Adi, 01 Jul, 2024
    • First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      First Ride All New Honda Beat Series: Khusus Beat Street, Makin Asyik
      Zenuar Istanto, 11 Jun, 2024
    • Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Aprilia SR-GT 200 Replica: Tetap Mengambil Pendekatan Tualang, Tapi Ada yang Beda
      Bangkit Jaya Putra, 25 Apr, 2024
    • First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
      First Ride Honda Stylo 160: Sekadar Vario 160 Berganti Kulit?
      Setyo Adi, 07 Mar, 2024
    • Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
      Opsi Motor Listrik dari Pabrikan Jepang
      Zenuar Istanto, 16 Okt, 2024
    • Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
      Yamaha Nmax "Turbo" Vs Honda CBR150R, Harga Mirip Bisa Dibandingkan?
      Zenuar Istanto, 02 Agu, 2024
    • Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Yamaha Nmax “Turbo” Vs Honda ADV160, Mana yang Enak buat Harian?
      Zenuar Istanto, 08 Jul, 2024
    • Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Dana Setara Yamaha Nmax "Turbo" Termahal, Bisa Beli Motor Sport Ini
      Zenuar Istanto, 27 Jun, 2024
    • Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Tarung Ulang Yamaha Nmax Terbaru Trim "Turbo", Melawan Honda PCX 160
      Zenuar Istanto, 26 Jun, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*