Komparasi Nissan Sakura dan Wuling BinguoEv, Produk EV Kompak yang Menarik

Perbandingan dua mobil listrik ukuran compact

Komparasi Nissan Sakura dan Wuling BinguoEv, Produk EV Kompak yang Menarik

Nissan baru saja memberikan kesempatan bagi jurnalis di Indonesia untuk merasakan produk kendaraan listrik Sakura. Model yang diperkenalkan secara global pada 2022 ini adalah hasil kolaborasi dengan Mitsubishi sebagai perusahaan aliansi. Kehadiran Sakura juga menambah lini EV Nissan di Jepang yang sudah menawarkan Leaf dan Ariya.

KEY TAKEAWAYS

  • Berapa harga mobil listrik Nissan Sakura?

    Perusahaan belum memberikan harga untuk Nissan Sakura di Indonesia, baru sebatas perkenalan.
  • Indonesia sendiri mendapatkan kehormatan menjadi negara pertama di kawasan Asia Tenggara yang bisa mencoba Sakura. Lewat desainnya yang super kompak, di bawah empat meter, Sakura kemungkinan berhadapan dengan produk EV yang sudah hadir lebih dulu di Tanah Air apabila benar dijual nantinya.

    Produk yang dimaksud sudah pasti dari model Wuling. Pabrikan Tiongkok yang dikenal dengan produk kendaraan listriknya ini punya dua model untuk bertarung dengan Sakura yakni Air EV dan BinguoEV. Air EV dari segi dimensi, sedangkan Binguo EV dari tawaran fitur. Untuk mempermudah, kita coba komparasikan Sakura dengan Binguo EV, produk terbaru Wuling yang tengah dijagokan belakangan ini. Seperti apa tawaran keduanya di atas kertas? Simak bahasan berikut.

    Nissan Sakura

    Baca juga: Pertama Kali di Indonesia, Nissan Memperkenalkan Ariya dan Sakura

    Dimensi dan eksterior

    Nissan Sakura mengambil basis kei car yang merupakan kendaraan dengan segudang syarat untuk desainnya. Salah satunya, panjang tidak lebih dari 4 meter. Ini juga yang digunakan Sakura, dimensinya menawarkan panjang 3.395 mm, lebar 1.475 mm, tinggi 1.655 mm, dan jarak sumbu roda sejauh 2.495 mm.

    BinguoEV juga menawarkan dimensi yang sekilas serupa. Panjangnya 3.950 mm, lebar 1.708 mm, tinggi 1.580 dan jarak sumbu roda sejauh 2.560 mm. Di atas kertas BinguoEV menawarkan ukuran yang lebih besar dibandingkan Sakura.

    Wuling Binguo EV

    Soal desain kedua model juga menawarkan pendekatan berbeda. Sakura layaknya kendaraan kei car Jepang dengan bentuk MPV yang dibuat dengan ukuran mungil. Masih terasa garis-garis tegas di beberapa bagian namun garis desain ini layaknya desain kendaraan Jepang yang khas. Pencahayaannya sudah menggunakan teknologi LED baik di depan dan belakang.

    BinguoEV menawarkan desain city car modern yang bergaya trendy modern. Bentuknya berupa garis-garis halus layaknya kendaraan perkotaan dengan tawaran X-shaped LED lamp.

    Rasanya kedua model ini ditujukan untuk dua konsumen yang berbeda. Sakura bagi yang menginginkan kesan MPV tangguh, BinguoEV pada konsumen yang ingin model city car untuk harian yang stylish.

    Nissan Sakura

    Performa

    Di atas kertas, Sakura menggunakan baterai lithium-ion berdaya 20 kWH yang diklaim mampu menempuh jarak 180 km berdasarkan klaim WLTC. Motor listrik di depan menawarkan tenaga hingga 63 hp dengan torsi 195 Nm. Selain itu terdapat mode berkendara Eco, Standard dan Sport untuk mengoptimalkan tenaga serta fitur e-Pedal Step untuk kemudahan mengemudi.

    Kemudahan pengisian dayanya untuk arus AC adalah 8 jam. Mode pengisian daya cepat dari lampu peringatan menyala hingga 80 persen hanya membutuhkan waktu 40 menit.

    Review test drive Wuling BinguoEV

    BinguoEv menawarkan jarak tempuh yang lebih jauh yakni dengan pilihan 333 km serta 410 km. Baterainya menggunakan lithium ferro phospate berdaya 31,9 kWh dimana motor listriknya menghasilkan daya 67 hp.

    Sakura jelas kalah dalam tawaran jarak tempuh, kapasitas baterai, dan tenaga motor listriknya. Namun, melihat tujuan kei car di Jepang, model ini memang untuk perkotaan. BinguoEv yang jelas lebih dominan ditujukan untuk kebutuhan berkendara antar kota dengan mobil berukuran kompak.

    Wuling menawarkan kemudahan pengisian daya yang bisa dilakukan di rumah. Pada pengisian daya cepat DC, pengisian dari 30 sampai 80 persen membutuhkan waktu 30 sampai 35 menit. Sayangnya, port pengisian BinguoEV menggunakan jenis IEC tipe BB atau GB/T yang tidak ada di SPKLU pengisian cepat di Indonesia. Wuling menyediakan titik pengisian daya cepat di diler-diler Wuling di seluruh Indonesia.

    Nissan Sakura

    Interior dan Fitur

    Sakura menawarkan jok berbalut bahan fabrik yang nyaman dengan desain sofa. Nissan menawarkan tiga pilihan warna interior serta desain yang memudahkan untuk kebutuhan berkendara harian. Misal detail desain dasbor untuk tempat penyimpanan smartphone dan kebutuhan lainnya.

    Pada area tengah terdapat layar 7 inci di meter cluster dan head unit berukuran 9 inci dengan sambungan Android Auto dan Apple Carplay yang memudahkan pengalaman hiburan selama mengemudi. Selain itu, tawaran ruang bagasinya mencapai 104 liter terhitung lapang untuk ukuran mobil berdimensi kompak.

    Sakura juga menghadirkan fitur ProPilot. Ini adalah sistem asisten untuk keselamatan berkendara. Selain itu hadir juga ProPilot Park untuk memarkirkan kendaraan secara otonom.

    Wuling BinguoEV

    Interior BinguoEV menggunakan kulit sintetis pada beberapa bagiannya, termasuk area lingkar kemudi. Pengaturan jok sudah menggunakan tombol elektrik. Perhatian utama ada pada kehadiran layar 10,25 inci sebagai head unit dan meter cluster, memberikan kesan futuristik.

    Beberapa fitur lain seperti empat speaker, power window, tombol pengaturan di lingkar kemudi, cruise control dan smart system dengan keyless entry jadi standar untuk kenyamanan. Masih ada fitur kamera belakang dengan sensor, electric parking brake dengan autohold, ESC, TPMS, dan immobilizer.

    Simpulan

    Bagian ini jelas soal harga. Sayangnya Nissan belum memberikan harga resmi untuk model kendaraan listrik mungil miliknya. Di sisi lain, BinguoEV sudah menyertakan harga model mereka, mulai Rp317 juta sampai Rp372 juta setelah dipotong insentif PPN.

    Harapannya, Nissan bisa memberikan banderol kompetitif yang membuat calon konsumen akhirnya bisa melirik produk EV Jepang. Tentu ini perkara sulit, sebab Sakura sendiri masih dibawa utuh dari Jepang, meski itu bukan suatu hal yang tidak mungkin. Tinggal Nissan menawarkan paket menarik untuk calon konsumen Sakura dengan mudah memilih produk ini.

    Kita tunggu saja, apakah Sakura benar akan ditawarkan di Tanah Air dalam waktu dekat. (STA/TOM)

    Baca juga: Komparasi Spek Teknis Wuling Cloud Ev dan BYD Dolphin

    Setyo Adi Nugroho

    Setyo Adi Nugroho

    Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Wuling

    • Wuling Formo
      Wuling Formo
    • Wuling Air EV ev
      Wuling Air EV
    • Wuling Alvez
      Wuling Alvez
    • Wuling Confero
      Wuling Confero
    • Wuling Binguo EV ev
      Wuling Binguo EV
    • Wuling Cloud EV ev
      Wuling Cloud EV
    • Wuling Cortez
      Wuling Cortez
    • Wuling Almaz Hybrid hev
      Wuling Almaz Hybrid
    • Wuling Almaz RS hev
      Wuling Almaz RS
    • Wuling Confero S
      Wuling Confero S
    Harga Mobil Wuling

    Jangan lewatkan

    Promo Wuling Binguo EV, DP & Cicilan

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan Wuling

    • Yang Akan Datang
    • Wuling E100 ev
      Wuling E100
      Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Wuling E200 ev
      Wuling E200
      Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Wuling Binguo EV Terbaru di Oto

    Oto
    • Wuling BinguoEV cocok jadi mobil listrik perkotaan, berapa harga yang pantas?
      Wuling BinguoEV cocok jadi mobil listrik perkotaan, berapa harga yang pantas?
      28 Nov, 2023 .
    Tonton Video Mobil Wuling Binguo EV

    Bandingkan & Rekomendasi

    Wuling Binguo EV ev
    Wuling Binguo EV
    Rp 348 - 408 Juta
    Harga Binguo EV
    Mazda 2
    Mazda 2
    Rp 367,7 Juta
    Harga Mazda 2
    Toyota Yaris
    Toyota Yaris
    Rp 329,4 - 348,2 Juta
    Harga Yaris
    Honda City Hatchback
    Honda City Hatchback
    Rp 352,5 - 382,5 Juta
    Harga City Hatchback
    Wuling Air EV ev
    Wuling Air EV
    Rp 209 - 302,5 Juta
    Harga Air EV
    Jenis Bahan Bakar Electric
    Bensin
    Bensin
    Bensin
    Electric
    Tenaga 67
    109
    106
    119
    40
    Torsi 150
    144 Nm
    140 Nm
    145 Nm
    110 Nm
    Jenis Transmisi Otomatis
    Otomatis
    Manual
    Manual
    Otomatis
    Mesin -
    1496
    1496
    1498
    -
    Ground Clearance -
    152 mm
    -
    -
    -
    Mesin -
    1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    1.5L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    1.5L Petrol Engine, 4 Cylinder 16 Valve DOHC
    -
    Bandingkan Sekarang

    Tren Hatchback

    • Yang Akan Datang
    • DFSK Mini EV ev
      DFSK Mini EV
      Rp 220 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Wuling E100 ev
      Wuling E100
      Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Wuling E200 ev
      Wuling E200
      Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Nissan Note e-Power
      Nissan Note e-Power
      Rp 2,908 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Smart #1 ev
      Smart #1
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • Nissan Sakura ev
      Nissan Sakura
      Harga menyusul
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
    Mobil Hatchback Yang Akan Datang

    Artikel Mobil Wuling Binguo EV dari Carvaganza

    • Wuling Siapkan Promo Bulan Ramadhan, Beli Unit Dapat Banyak Keuntungan
      Wuling Siapkan Promo Bulan Ramadhan, Beli Unit Dapat Banyak Keuntungan
      Muhammad Hafid, 06 Mar, 2024
    • Di Cina, Wuling Bingo Hadir Versi SUV Kompak
      Di Cina, Wuling Bingo Hadir Versi SUV Kompak
      Muhammad Hafid, 17 Jan, 2024
    • Dapat Diskon Berkat Insentif, Ini Daftar Lengkap Harga Wuling BinguoEV Terbaru
      Dapat Diskon Berkat Insentif, Ini Daftar Lengkap Harga Wuling BinguoEV Terbaru
      Muhammad Hafid, 15 Jan, 2024
    • Ikut Perang Harga, Wuling BinguoEV Dapat Varian Termurah dan Potongan Harga
      Ikut Perang Harga, Wuling BinguoEV Dapat Varian Termurah dan Potongan Harga
      Anjar Leksana, 14 Jan, 2024
    • Harga Wuling BinguoEV Resmi Diumumkan, Paling Mahal Rp408 Juta
      Harga Wuling BinguoEV Resmi Diumumkan, Paling Mahal Rp408 Juta
      Anjar Leksana, 15 Des, 2023

    Artikel Mobil Wuling Binguo EV dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Wuling Binguo Versi SUV Meluncur di Tiongkok
      Wuling Binguo Versi SUV Meluncur di Tiongkok
      Muhammad Hafid, 24 Sep, 2024
    • Sesama Produk SAIC, Ambil Wuling BinguoEV atau MG 4 EV?
      Sesama Produk SAIC, Ambil Wuling BinguoEV atau MG 4 EV?
      Anjar Leksana, 17 Jan, 2024
    • Wuling BinguoEV Semakin Murah karena Dapat Insentif PPN, Cek Besarannya
      Wuling BinguoEV Semakin Murah karena Dapat Insentif PPN, Cek Besarannya
      Anjar Leksana, 15 Jan, 2024
    • Kelengkapan Wuling BinguoEV Long Range AC Senilai Rp300 Jutaan
      Kelengkapan Wuling BinguoEV Long Range AC Senilai Rp300 Jutaan
      Anjar Leksana, 15 Jan, 2024
    • Biaya Perawatan Wuling BinguoEV hingga 105 Ribu Km Semurah Ini
      Biaya Perawatan Wuling BinguoEV hingga 105 Ribu Km Semurah Ini
      Anjar Leksana, 19 Des, 2023
    • Test Drive Wuling BinguoEV: Seperti Ini Rasa Berkendara Pakai 4 Mode
      Test Drive Wuling BinguoEV: Seperti Ini Rasa Berkendara Pakai 4 Mode
      Anjar Leksana, 27 Nov, 2023

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*