Cerita Seru Jujuk Margono Merestorasi Morris Mini Mk3

Cerita Seru Jujuk Margono Merestorasi Morris Mini Mk3

Selalu ada cerita menarik di balik restorasi mobil klasik. Seperti kisah Mini Mk3 kepunyaan Jujuk Margono. Ia tidak sekadar membangun mobil sesuai standar pabrikan, ada sentuhan personal demi membentuk identitas. Tentu tidak melunturkan jati diri, sebab masih memanfaatkan komponen khusus Mini. Nah, demi mencapai hasil memuaskan, butuh kesabaran tinggi serta bantuan dari kawan-kawan di sekitarnya.

Kondisi Bahan

Bagi Jujuk, Morris Mini Mk3 lansiran 1976 miliknya merupakan mobil spesial. Ia dan istri bercita-cita meminang si mungil ini sejak lama. Secara konsep sudah matang dipikirkan: kelir two tone hijau beratap putih, interior coklat dan aksesori pelengkap lain. Persis seperti yang kami temui di gelaran #MINI60yearsJKT. Hanya saja, impian memiliki Morris Mini baru bisa terealisasi pada 2015.

Disebutkan, kondisi mobil ‘manis jambu’ saat pertama kali didapat. Berwarna hitam, pelek ring 12 inci, berikut interior beige. Terbayang rasa manis sedikit hambar ketika dirinya menjelaskan. Gaya Mini klasik era British Leyland dan Rover yang lebih modern bertabrakan di sekujur tubuh walau masih terlihat segar.

Memang siap jalan, namun ternyata menyembunyikan beberapa permasalahan terutama karat. Diceritakan ketika sedang berkendara di tengah hujan, air rembes ke dalam kabin. Parahnya, bumper belakang pernah lepas saat ia mengemudi.

“Feeling gue terlalu banyak diem mobilnya, mobil ga terlalu dipake, jadi si pemilik lama mungkin gak terlalu memerhatikan mulai timbul karat,” tutur Jujuk.

Langkah restorasi pun ia lakukan demi mewujudkan konsep di kepala. Seluruh pengerjaan dilakukan di bengkel ARestoration (Arista), mulai dari rekondisi bodi hingga penyegaran mesin. Kebanyakan komponen langsung dipesan dari Inggris melalui situs Minispares.com. Ya, Mini selalu mampu memalingkan pandangan siapapun yang berpapasan. Kendati begitu, justru atensi detail menarik perhatian kami. Konsepnya mendukung untuk dipakai sehari-hari, dan benar saja digunakan sebagai mobil harian.

Eksterior

Warna hitam saat pertama dipinang dilunturkan serta seluruh karat dilibas habis. Gantinya, kulit hijau melekat dari garis atap ke bawah. Jangan keliru, tajuk kelir bukanlah British Racing Green yang ikonik itu, melainkan bayangan sedikit lebih terang ketimbang BRG. Masih merupakan warna orisinal. Alasan di balik ini, karena ia merasa BRG sudah terlalu populer. Selain itu, atap juga tidak dibuat terlalu putih, sedikit menguning gading. Paduan ini sukses pancarkan aura klasik Mini.

Pelek motif belimbing Minilite 10 inci mengisi ruang sepatbor mungil. Diceritakan, pelek ini ia dapat sebelum ada niatan untuk restorasi. Pencarian dilakukan melalui rekan-rekan di sekitar. Akhirnya seorang kawan menawarkan ketika sedang berada di Malaysia. Jujuk mengakui peran teman-teman sekitar berperan penting saat membangun mobil. Ban pembungkusnya berukuran sangat pas, ciptakan kuda-kuda cantik nan sedap dipandang. Ban juga berasal dari Malaysia, namun ia bawa sendiri di dalam koper beserta kaca Triplex.

Interior

Melongok ke interior, jelas terpampang bagian dari realisasi rencana. Seluruh bagian kabin terlihat orisinil dan period correct. Material kulit coklat membungkus jok tanpa headrest. Saat pertama dibeli, bangku menggunakan model Rover Mini dan ingin dikembalikan sebagaimana mestinya. Kebetulan Arista menyimpan rangka jok orisinal, sehingga tinggal dibangun ulang menggunakan busa dan material kulit baru. Motif tetap menyesuaikan desain bawaan.

Hal menarik diungkapkan, tentang bagaimana ia mendapatkan beberapa komponen interior. Salah satunya tuas transmisi. Sulit untuk menemukan tuas otomatis yang tepat. Di kalangan penghobi Mini, ini dibilang barang ‘ghaib’ karena sangat langka. Restorasi dianggap rampung ketika Jujuk berhasil menyematkan komponen ini.

Ternyata tuas transmisi tidak didapat dari pemain Mini. Seorang kawan bernama Iman membawa oleh-oleh tak terduga. Diceritakan, kala itu Iman beserta sang istri sedang pelesiran di Jepang. Saat sedang berjalan-jalan, mereka masuk ke sebuah bengkel Mini. Di bengkel itulah ditemukan komponen yang sedang dicari oleh Jujuk untuk dijadikan sebagai kenang-kenangan. Terekspresi jelas betapa bahagia saat bisa mendapatkan barang astral ini.

Komponen lain yang melatih kesabaran adalah kenop setir. Minispares tidak memiliki stok, bahkan pencarian di eBay pun hasilnya nihil. Salah satu mobil di bengkel Arista ternyata terpasang part ini, namun pemiliknya belum mau melego sebelum restorasi rampung. Ujung-ujungnya kenop berhasil ditemukan pada salah satu website New Zealand.

Perlakuan Sehari-hari

Untuk mendukung keseharian, mesin diremajakan serta disinergikan dengan transmisi otomatis. Mobil ini juga dilengkapi AC, sehingga berkendara lebih nyaman. Nah, urusan rem turut dipertimbangkan agar menjaga faktor keselamatan. Bukan rem teromol, melainkan disc brake bertugas sebagai peranti daya henti di roda depan. Ini merupakan komponen aftermarket dari Minispares. Kami saja baru tahu ada disc brake untuk pelek 10 inci.

Itulah keunikan dari Morris Mini Mk3 milik Jujuk Margono. Ada sentuhan personalisasi di berbagai elemen, membuat si mungil ini tampil cukup menonjol. Mulai dari pemilihan warna hingga aksesori pelengkap. Ke depannya akan dipakai harian dan diperlakukan layaknya mobil sehari-hari. Ia ingin mobil menua sebagaimana mestinya melalui pemakaian. Besar harapan tetap dapat dinikmati oleh sang buah hati serta generasi penerus. (Krm/Odi)

Baca Juga: 5 Mobil Klasik Langka ini Ada di Indonesia

Contents

Ahmad Karim

Ahmad Karim

Ahmad Karim bergabung bersama OTO.com pada bulan September 2019. Sebelumnya ia pernah magang di Majalah Autocar Indonesia, kemudian banting setir bekerja di bank. Tapi dasarnya memang doyan otomotif, bank ia tinggalkan dan bergabung bersama OTO. Penampilannya yang unik dengan rambut kribo dan dandanan era Flower Generation, bikin Karim mudah dikenali. Sehari-hari ia mengandalkan transportasi umum untuk wara-wiri. Tapi di garasinya tersimpan sebuah BMW E30 rakitan 1989.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil MINI

  • MINI Countryman
    MINI Countryman
  • MINI Clubman
    MINI Clubman
  • MINI 5 Door
    MINI 5 Door
  • MINI 3 Door
    MINI 3 Door
  • MINI Convertible
    MINI Convertible
  • MINI Electric ev
    MINI Electric
  • MINI New Countryman
    MINI New Countryman
  • MINI Electric Cooper ev
    MINI Electric Cooper
  • MINI Electric Countryman ev
    MINI Electric Countryman
  • MINI Cooper
    MINI Cooper
Harga Mobil MINI

Promo MINI 3 Door, DP & Cicilan

  • 3 Door Cooper DP Rp 94 Juta Angsuran Rp 22,2 Juta x 60 Bulan Rp 885 Juta OTR Lihat Promo
  • 3 Door Cooper S DP Rp 106,9 Juta Angsuran Rp 25,2 Juta x 60 Bulan Rp 1,03 Milyar OTR Lihat Promo
  • 3 Door John Cooper Works DP Rp 121 Juta Angsuran Rp 28,48 Juta x 60 Bulan Rp 1,18 Milyar OTR Lihat Promo

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil MINI 3 Door Terbaru di Oto

Oto
  • New MINI Facelift 2021 | Lebih Bergaya | First Impression
    New MINI Facelift 2021 | Lebih Bergaya | First Impression
    06 Sep, 2021 .
Tonton Video Mobil MINI 3 Door

Bandingkan & Rekomendasi

MINI 3 Door
MINI 3 Door
Rp 914 Juta - 1,185 Milyar
Harga 3 Door
MINI Clubman
MINI Clubman
Rp 1,029 Milyar
Tulis Review Harga Clubman
MINI Countryman
MINI Countryman
Rp 997 Juta - 1,536 Milyar
Harga Countryman
MINI 5 Door
MINI 5 Door
Rp 927 Juta - 1,041 Milyar
Tulis Review Harga 5 Door
Nissan Leaf ev
Nissan Leaf
Rp 740 Juta
Tulis Review Harga Leaf
Jenis Bahan Bakar Bensin
Bensin
Bensin
Bensin
Electric
Mesin 1499
1499
1998
1499
-
Tenaga 136
136
189
136
148
Torsi 220 Nm
220 Nm
280 Nm
220 Nm
320 Nm
Jenis Transmisi Otomatis
Dual Clutch
Otomatis
Otomatis
Otomatis
Mesin 1.5L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
1.5L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve
2.0L Petrol Engine, In-Line 4 Cylinder 16 Valve
1.5L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve
-
Ground Clearance -
141 mm
-
146 mm
150 mm
Bandingkan Sekarang

Tren Hatchback

  • Yang Akan Datang
  • DFSK Mini EV ev
    DFSK Mini EV
    Rp 220 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Suzuki Swift 2024
    Suzuki Swift 2024
    Rp 195,69 - 295,69 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E100 ev
    Wuling E100
    Rp 345,6 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Wuling E200 ev
    Wuling E200
    Rp 480 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Nissan Note e-Power
    Nissan Note e-Power
    Rp 2,908 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Smart #1 ev
    Smart #1
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil Hatchback Yang Akan Datang

Artikel Mobil MINI 3 Door dari Carvaganza

  • MINI Cooper JCW E Akan Tampil Perdana di Goodwood Festival of Speed 2024
    MINI Cooper JCW E Akan Tampil Perdana di Goodwood Festival of Speed 2024
    Alvando Noya, 05 Jul, 2024
  • MINI Cooper Listrik Generasi Baru Debut, Jarak Tempuh Lebih Jauh dan Semakin Buas
    MINI Cooper Listrik Generasi Baru Debut, Jarak Tempuh Lebih Jauh dan Semakin Buas
    Alvando Noya, 05 Sep, 2023
  • Generasi Terbaru MINI Cooper Segera Meluncur, Termasuk Versi Listriknya
    Generasi Terbaru MINI Cooper Segera Meluncur, Termasuk Versi Listriknya
    Muhammad Hafid, 04 Mei, 2023
  • Tanpa Emisi, MINI Electric Tetap Tawarkan Kesenangan Berkendara Ala Gokart
    Tanpa Emisi, MINI Electric Tetap Tawarkan Kesenangan Berkendara Ala Gokart
    Alvando Noya, 09 Jun, 2022
  • GIIAS 2021: MINI Anniversary Edition Punya Hubungan Erat Dengan Karier Motorsport
    GIIAS 2021: MINI Anniversary Edition Punya Hubungan Erat Dengan Karier Motorsport
    Eka Zulkarnain H, 18 Nov, 2021

Artikel Mobil MINI 3 Door dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • MINI Electric Mengaspal di Indonesia, Harganya Mirip Cooper S 3-Door
    MINI Electric Mengaspal di Indonesia, Harganya Mirip Cooper S 3-Door
    Anjar Leksana, 08 Jun, 2022
  • MINI Kenalkan Personalisasi Unik Khusus Bagian Atap
    MINI Kenalkan Personalisasi Unik Khusus Bagian Atap
    Ahmad Karim, 10 Jul, 2021
  • Hanya 10 Unit di Indonesia, MINI Paddy Hopkirk Edition Bawa Kenangan Monte Carlo Rally 1964
    Hanya 10 Unit di Indonesia, MINI Paddy Hopkirk Edition Bawa Kenangan Monte Carlo Rally 1964
    Anjar Leksana, 26 Jun, 2021
  • IIMS Hybrid 2021: MINI Indonesia Persembahkan JCW GP Inspired Edition, Model Istimewa Bagi Pemuja JCW GP
    IIMS Hybrid 2021: MINI Indonesia Persembahkan JCW GP Inspired Edition, Model Istimewa Bagi Pemuja JCW GP
    Ahmad Karim, 16 Apr, 2021
  • Prototipe Mini John Cooper Works GPE Sedang Diuji, Hot Hatch Hardcore Bertenaga Listrik
    Prototipe Mini John Cooper Works GPE Sedang Diuji, Hot Hatch Hardcore Bertenaga Listrik
    Ahmad Karim, 03 Des, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*