Moto Guzzi V7 II Racer

Tulis Review
Model Jan, 1970 ini sudah tidak ada

Di Indonesia, Moto Guzzi tidak lagi menjual V7 II Racer. Motor ini juga sudah tidak lagi diproduksi.

Motor Moto Guzzi

V7 II Racer : Dari Para Ahli

Dapatkan wawasan yang lebih baik dan bantuan untuk membeli atau tidak
Hal-hal yang kita sukai di V7 II Racer
  • Fitur keselamatan mumpuni
  • Desain klasik dan unik
  • Mudah dikendalikan
Hal-hal yang tidak kami sukai di V7 II Racer
  • Getaran mesin cukup kuat
  • Harga tinggi
  • Sistem pencahayaan belum LED
Baca Selengkapnya Sembunyikan

Informasi Terkini V7 II Racer

Dari segi desain, Moto Guzzi V7 II Racer dapat dikenali lewat tangki bensin yang disepuh krom. Sesuai julukannya, VRacer, motor ini mengusung gaya Café Racer Style. Moto Guzzi V7II Racer ini memang gampang dikenali. Sekilas tampilan motor ini terlihat seperti Triumph Thruxton yang juga bergaya Café Racer lengkap dengan cover head lamp dan buntut tawonnya. Namun, V7II racer memiliki beragam piranti yang kian membuat sosok motor menjadi lebih ciamik seperti. Warna rangka yang dilabur cat Red Candy Tone, tangki bensin dengan tampilan krom nan kinclong, penggunaan jok berbahan kulit suede, single seater, dan suspensi yang dapat disesuaikan redam kejut sesuai keinginan pengendara dan lainnya.

Motor garapan Miguel Angel Galluzzi ini menggunakan setang jepit bergaya khas motor balap. Melengkapinya digunakan suspensi depan Telescopic hydraulic fork dengan diameter 40 mm. Suspensi belakangnya menggunakan lengan ayun die cast lightweight dengan shock absorber Bitubo 2 ultra yang bisa disesuaikan.

Moto Guzzi memiliki tipe mesin yang unik menyerupai huruf W, dan di sebut flying V. Moto Guzzi V7 II Racer menggunakan mesin V-Twin 4 langkah 90 derajat berkapasitas 744 cc. Mesin ini menghasilkan tenaga maksimal 48 tenaga kuda pada 6.200 rpm. Sementara torsi 60 Nm pada 2.800 rpm. Tenaga tersebut disalurkan melalui gearbox enam percepatan.

Velg depan jari-jari aluminium berukuran 18 inci berbalut warna hitam legam. Velg tersebut dilapisi ban berukuran 100/90. Di bagian belakang, velg berukuran 17 inci dengan ban berukuran 130/80. Meski dengan tampang café racer motor ini sudah dilengkapi fitur kekinian, seperti traction control dan ABS.

Harga Moto Guzzi V7 II Racer

Harga V7 II Racer adalah Rp 480 Million.

Varian Moto Guzzi V7 II Racer

Ada 1 varian yang tersedia dari V7 II Racer: Standard.

Mesin Moto Guzzi V7 II Racer

V7 II Racer ditenagai oleh Pendingin udara 744 cc 2 Cylinder engine yang menghasilkan Tenaga 48 hp pada 6200 rpm and Torsi 60 Nm pada 2800 rpm. V7 II Racer memilik ketinggian kursi 790 mm. Ukuran ban depan adalah (front-tyre-size} sedangkan belakang 130/80 R17.

Fitur Moto Guzzi V7 II Racer

Daftar fitur keselamatan V7 II Racer mencakup Pass Switch and Street, Road Riding Modes.

Fitur pendukung sasis, suspensi & rem meliputi Telescopic Hydraulic Fork Front Suspension, Swing Arm Rear Suspension, Single Seat Seat Type, Steel Body Frame Material, Closed Double Cradle Body Frame Type, Disc Rear Brake and Disc Front Brake.

Fitur di konsol meliputi Analog Odometer, Digital Fuel Gauge, Analog Tachometer, Analog Speedometer and Tripmeter.

Pesaing Moto Guzzi V7 II Racer

Pesaing V7 II Racer adalah: Moto Guzzi V7 II Stone, Moto Guzzi V9 Roamer, Triumph Bonneville T120, Triumph Thruxton and Ducati Scrambler Sixty2.

Baca Selengkapnya Sembunyikan

Video V7 II Racer

Lihat video terbaru Moto Guzzi V7 II Racer untuk mengetahui bagaiamana mesin, desain, konsumsi BBM, performa & lainnya.

  • Moto Guzzi V7 Racer
    Moto Guzzi V7 Racer
    12 Apr, 2016 . 271 kali dilihat
  • Moto Guzzi v7 racer review Video
    Moto Guzzi v7 racer review Video
    12 Apr, 2016 . 22K kali dilihat
  • Moto Guzzi V7 Racer - MotoGeo Review
    Moto Guzzi V7 Racer - MotoGeo Review
    12 Apr, 2016 . 36K kali dilihat
  • Moto Guzzi V7 Racer bike review
    Moto Guzzi V7 Racer bike review
    12 Apr, 2016 . 157K kali dilihat
Video V7 II Racer

Review Moto Guzzi V7 II Racer 2024

Moto Guzzi V7II Racer, motor gede (moge) beraura klasik kental. Produk asal Italia ini memiliki tubuh khas cafe racer, khas kuda besi balap jalanan yang populer di era 60an. Harganya Rp 400 jutaan.

Jok cuma cukup untuk penunggang saja, penumpang tidak punya tempat. Lampu depan bulat, pelek jari-jari, tangki bensin mengilap dan ekor menggembung layaknya tawon menjadi identitas. Keistimewaan lain, mesinnya berkonfigurasi V melintang, berbeda dari motor lain dan sangat menarik perhatian.

Jantung mekanis ini berkapasitas 744 cc yang punya karakter unik. Getarannya cukup kuat, mengingatkan pada motor jadul. Performa V7II Racer tidak perlu diragukan, bisa memuntahkan torsi puncak 60 Nm pada 2.800 rpm dan tenaga maksimal 47,5 PS pada 6.200 rpm. Sistem transmisi 6-percepatan manual.

Meski tergolong moge, bukan berarti V7II Racer tidak bisa ditunggangi pemula. Bobot 200 kg, posisi duduk rendah dan mudah dikendalikan, memastikannya mudah dikendarai oleh siapa saja. Tapi dengan catatan, tetap berhati-hati terhadap potensi performa mesin besarnya.

Dari sisi keselamatan, Moto Guzzi sudah menyematkan rem anti-lock braking system dan traction control. Walau begitu, teknologi lawas tetap ada untuk menyesuaikan tema klasik. Sebut saja sistem pencahyaaan bohlam dan panel instrumen analog.

Baca Selengkapnya Sembunyikan

Fitur Moto Guzzi V7 II Racer

Tidak banyak fitur modern terbenam di sini. Panel instrumen masih analog, bertipe kembar. Sistem pencahayaan juga bohlam, belum tersentuh LED. Mungkin Moto Guzzi ingin menjaga rasa tradisional dari V7II Racer tetap terjaga.

Meski begitu, dalam keselamatan, fiturnya cukup mumpuni. Sebut saja rem cakram di kedua roda, rem depannya bahkan pakai milik Brembo. Moto Guzzi pun sudah membekali ABS. Ada pula traction control, berguna untuk mengontrol cengkeraman ban ke aspal agar menyenangkan dipakai di berbagai medan jalan.

Desain V7 II Racer

Moto Guzzi V7II Racer sangat menarik perhatian. Tangki bensin krom, rangka merah dan jok single seater pasti membuatnya berbeda dibanding motor lain yang ada di jalan. Sayangnya pabrikan asal Italia ini, tidak memberikan pilihan warna lain untuk konsumen.

Dimensinya juga tampak proporsional dengan knalpot kembar, ukuran ban lebar 100/90-18 di depan dan 130/80 di belakang. Penggunaan stang jepit, jelas menjadikan posisi tubuh Anda menunduk saat berkendara. Tampak keren memang, tapi cukup pegal saat harus melenggang jauh. Inilah konsekuensi dari gaya cafe racer.

Pertanyaan Terbaru

Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Berapa minimum DP untuk membeli Moto Guzzi V7 II Racer?

A
Adittya02 Feb, 2023
2,500,000,00
Lihat 33 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Apa saja warna yang tersedia untuk Moto Guzzi V7 II Racer?

C
Caturs 30 Mar, 2023
Silver Black
Lihat 30 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Varian Moto Guzzi V7 II Racer mana yang paling tinggi?

A
ANRI09 Des, 2022
Stylish dan prestige
Lihat 72 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 29 Mei, 2023

Q. Berapa top speed Moto Guzzi V7 II Racer?

K
Kim Roberto30 Agu, 2023
Punya saya bisa 147km/jam, tp pake Pertamax Turbo
Lihat 3 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 29 Mei, 2023

Q. Berapa tinggi jok Moto Guzzi V7 II Racer?

Jawaban
author
Pertanyaan V7 II Racer

Opsi Lainnya di Motor Cafe Racer

  • Populer
  • Terbaru
Motor Cafe Racer Populer
Motor Cafe Racer Terbaru

Moto Guzzi V7 II Racer Motor lainnya

Motor Moto Guzzi V7 II Racer

Motor Moto Guzzi Pilihan

  • Populer
Motor Moto Guzzi

Berita Otomotif Dan Review

  • Berita V7 II Racer
Berita Motor V7 II Racer

Modifikasi Motor

Modifikasi Motor

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*