Nissan Juke

4.89 | 9 Ulasan
Model Jan, 2017 ini sudah tidak ada

Di Indonesia, Nissan tidak lagi menjual Juke. Mobil ini juga sudah tidak lagi diproduksi.

Temukan harga, spesifikasi, warna, dan gambar Nissan Baru & Bekas di bawah ini

Mobil Nissan Nissan Juke Bekas

Juke : Dari Para Ahli

Dapatkan wawasan yang lebih baik dan bantuan untuk membeli atau tidak
Hal-hal yang kita sukai di Juke
  • Desain yang unik dan radikal
  • Posisi mengemudi yang mudah untuk didapat
  • Desain interior sporty dan jok sudah lapis kulit
Hal-hal yang tidak kami sukai di Juke
  • Desainnya memberikan banyak blind spot
  • CVT kurang sigap dan performa mesinnya biasa saja
  • Sepertinya menerpkan design over function, yang membuat mobil ini kurang memiliki kepraktisan.
Baca Selengkapnya Sembunyikan

Informasi Terkini Juke

NIssan Juke bisa dibilang pelopor di kelas Compact Crossover di Indonesia. Mobil ini, dengan desainnya yang unik, membuat pabrikan lain tertarik untuk membuat kendaraan serupa. Tercatat Ford kemudian hadir dengan Ecosport, diikuti oleh Honda HR-V, dan Chevrolet Trax. Desain Juke yang tidak biasa membuat mobil ini kontroversial di mata pasar. Beberapa mencibir, yang lain menyukainya. Bagaimanapun, Juke punya segudang kelebihan yang unik. Salah satunya adalah konsol tengah yang multifungsi, melalui satu kenop pengendali. Sesuatu yang tidak dimiliki oleh kompetitornya, hingga kini.

Di balik kap mesinnya terpasang mesin HR15DE serupa dengan Nissan Grand Livina. Mesin ini banyak dipuji karena irit BBM, meski ada juga yang mengeluhkan mudah knocking (mengelitik).

Namun Juke juga tidak lepas dari desakan perjalanan waktu. Desainnya yang antik itu dianggap sudah waktunya berganti. Nissan Jepang sendiri belum mengumumkan kapan mereka akan mengganti mobil ini, dan malah mengeluarkan Kicks, yang dianggap oleh beberapa kalangan sebagai versi Juke terbaru dengan desain yang lebih moderat.

Harga Nissan Juke

Harga Juke adalah antara Rp 303,3 Million hingga Rp 332,6 Million.

Varian Nissan Juke

Ada 5 varian yang tersedia dari Juke: 1.5 CVT Black Interior, 1.5 CVT Red Interior, 1.5 Revolt CVT Black Interior, Revolt II and 1.5 Revolt CVT Red Interior.

Mesin Nissan Juke

Juke ditenagai oleh 1498cc 4-silinder Bensin Mesin menghasilkan tenaga 112 hp dengan torsi 150 Nm.

Dilengkapi dengan pilihan transmisi Variable Speed CVT.

Fitur Nissan Juke

Daftar fitur Juke mencakup Anti Theft Device, Anti-Theft Alarm and Engine Immobilizer dalam hal keamanan.

Fitur pendukung Kenyamanan & Kemudahan termasuk Air Conditioner, Power Windows Front, Power Windows Rear, Automatic Climate Control, Power Steering, Heater, Rear A/C Vents, Engine Start/Stop Button, Adjustable Seats, Height Adjustable Driver Seat, Electric Folding Rear View Mirror, On Board Computer, Automatic Headlamps, Accessory Power Outlet, Multi-function Steering Wheel, Foldable Rear Seat, Remote Trunk Opener, Low Fuel Warning Light, Rear Seat Headrest, Rear Seat Center Arm Rest, Cup Holders-Front, Cup Holders-Rear, Bottle Holder, Vanity Mirror and Keyless Entry.

Fitur Hiburan & komunikasi termasuk Touch Screen, FM/AM/Radio, Bluetooth Connectivity, USB & Auxiliary Input, CD Player, Speakers Front, Speakers Rear, Integrated 2DIN Audio and Voice Control.

Interior Nissan Juke

Fitur interior termasuk Tacho Meter, Electronic Multi Tripmeter, Leather Seats, Leather Steering Wheel, Digital Clock, Outside Temperature Display and Digital Odometer.

Eksterior Nissan Juke

Fitur eksterior termasuk Adjustable Headlights, Fog Lights Front, Power Adjustable Exterior Rear View Mirror, Rear Window Wiper, Alloy Wheels, Power Antenna, Centrally Mounted Fuel Tank, Rear Spoiler, Outside Rear View Mirror Turn Indicator and Remote Fuel Lid Opener.

Fitur Keselamatan Nissan Juke

Fitur keamanan Model mencakup Passenger Airbag, Driver Airbag, Child Safety Locks, Anti-Lock Braking System, Brake Assist, Ebd, Rear Seat Belts, Seat Belt Warning, Day & Night Rear View Mirror, Height Adjustable Front Seat Belts, Rear Camera, Parking Sensors, Crash Sensor, Engine Check Warning, Front Impact Beams, Side Impact Beams and Door Ajar Warning.

Pesaing Nissan Juke

Pesaing Juke adalah: Chevrolet Trax, Suzuki SX4 S Cross, Daihatsu Terios and Honda HRV.

Baca Selengkapnya Sembunyikan

Video Juke

Lihat video terbaru Nissan Juke untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.

Video Juke

Review Nissan Juke 2025

Tak berlebihan rasanya saat menilai Nissan Juke sebagai salah satu pelopor di kelas SUV crossover kompak. Pasalnya, saat itu memang belum banyak manufaktur lain yang bermain di segmen itu. Desain yang kala itu diusungnya juga merupakan terobosan. Memang kemudian desainnya dianggap sebagai kontroversi. Banyak yang menganggapnya nyeleneh, unik, dan radikal. Tak sedikit pula yang jatuh hati pada penampilan ikoniknya itu. Nissan Motor Indonesia (NMI) beberapa kali telah memberi penyegaran pada Nissan Juke selama masa hidupnya, walau lebih berupa ubahan ringan atau pemberian bodi kit ketimbang facelift.

Rekayasa desain tidak mutlak menjadi daya tarik atau nilai jual Juke semata. Performa mumpuni, efisiensi, dan kelengkapan yang ditawarkan kala itu menjadi nilai plus. Sayangnya seiring perkembangan dunia otomotif, Juke tak ikut termodernisasi, khususnya di Indonesia. Sampai saat kami menulis ini, Nissan masih menawarkan Juke dengan fitur yang dari dulu dibawanya. Sudah saatnya generasi penerus Nissan Juke dihadirkan oleh Nissan.

Sementara itu, interior lebih bisa diterima banyak orang. Memang bukan yang terbaik, namun tetap menampilkan kualitas dan estetika. Kursi baris depan nyaman dan lebar, yang berarti mendukung posisi mengemudi lebih baik. Meski terlihat gemuk di luar, interior Juke ternyata tidak seluas kelihatannya, khususnya di baris kedua. Ruang kaki dan kepalanya tidak sesuai ekspektasi, kenyamanan duduk di baris kedua pun berkurang.

Entah apa kaitannya Juke dengan motor, karena Nissan menggunakan beberapa elemen motor pada kabin interior. Salah satunya adalah konsol tengah yang berdesain bentuk bak tangka sepeda motor, belum lagi panel instrument dengan visor seperti yang biasa digunakan pada motor.

Salah satu fitur menarik dari Juke adalah system I-CON yang letaknya tepat di bawah layar head unit. Sistem itu menyediakan layar untuk mengakses dua fitur sekaligus, yakni AC dan mode berkendara. Tekan tombol Climate untuk mengakses kendali pada pendinginan kabin. Sedangkan tombol D-Mode akan mengubah tampilan menjadi pengaturan mode berkendara. Pilihannya ada Sport, Normal, dan Eco.

Ukuran bagasi Juke ternyata sangat lapang. Daya muatnya mencapai 351 liter dan dapat meningkat hingga 830 liter. Syaratnya adalah melipat bangku belakang yang bisa rata dengan lantai. Lantai bagasi bahkan bisa dibuka untuk menghasilkan ruang kargo lebih.

Baca Selengkapnya Sembunyikan

Eksterior Nissan Juke

Sejak kelahirannya pada 2010, tak banyak perkembangan dari desain eksterior Juke. Memang desainnya sendiri pada dasarnya sudah atraktif, baik secara positif maupun negatif. Namun, ubahan yang diberikan oleh Nissan hanya sebatas ganti lampu LED, ekstra bumper, dan ubahan ringan lainnya.Nissan Juke generasi kedua memang santer akan meluncur tahun ini, namun di Indonesia entah kapan.

Lekukan, garis, dan pahatan bodi Juke sangat agresif namun perawakannya terbilang gemuk. Wajahnya unik dengan lampu depan utama bulat bersanding dengan grille. Sementara di atasnya hadir lampu DRL sekaligus sein dengan desain tajam. Posisi nya unik sejajar dengan kap mesin. Nissan menyebutnya dengan alligator hood lights karena menyerupai mata alligator saat mengintai dari dalam air.

Dari samping terlihat fender Juke besar dan gemuk. Di dalamnya bernaung roda 17 inci. Bekal itu mencirikan bahwa Juke adalah sebuah SUV crossover. Bahkan gorund clearance nya mencapai jarak 180 mm. Siluet sampingnya direkayasa agar Juke tampil bak coupe dua pintu, dengan handle pintu belakang diposisikan di atas dan tersamarkan serta atap yag menurun ke belakang.

Berikut ukuran dimensi dari Nissan Juke:
Panjang 4.135 mm, lebar 1.765 mm, tinggi 1.565 mm, dan jarak sumbu rodanya 2.530 mm

Pengendalian & Pengendaraan Juke

Palang kemudi Juke disokong power steering yang menjadikannya ringan saat diputar. Meski bobot putarnya menyesuaikan dengan kecepatan laju, secara keseluruhan masih terasa terlalu ringan. Responsifitas dan feedback nya juga sudah di atas rata-rata.

Bantingan suspensinya tidak keras, seperti mobil-mobil lansiran Nissan pada umumnya. Ground clearance tinggi dan roda besar memang menjadikan Juke seperti sebuah SUV kompak. Dan gejala limbung nya saat berbelok berhasil diredam dengan baik oleh Suspensi MacPherson strut di depan dan torsion beam di belakang. Saat melaju dengan kecepatan medium melewati jalan tak ramah, penumpang baris depan masih bisa menerima redaman tanpa komplain. Sementara bagi penumpang belakang memang lebih terasa empasannya.

Mesin & Konsumsi BBM Nissan Juke

Mesin dengan kode HR15DE tertanam di balik kap Juke. Mesin 4-silinder 1.5 liter DOHC itu menghasilkan tenaga 114 PS pada 6.000 rpm dan torsi puncak 150 Nm pada 4.000 rpm. Distributor tenaganya adalah CVT Xtronic yang halus tanpa jeda. Namun kinerjanya terasa kurang responsif. Performa keseluruhannya terbilang baik dan sangat familiar. Tidak ada rasa sport di sini, kecuali menggunakan mode berkendara Sport yang meningkatkan putaran mesin dan responsifitas semata.

Sementara mode berkendara Eco menjamin efisiensi bahan bakar. Konsekuensinya, kenikmatan berkendara dikorbankan karena respon akselerasi mobil menjadi lebih lambat.

Review Pengguna Nissan Juke

Tulis Review
4.89/5 Sangat Bagus berdasarkan 9 reviews
  • Semua (9)
  • Fitur (5)
  • Specs (4)
  • Performa (5)
  • Dimensi (1)
  • Mesin (3)
  • Suspensi (1)
  • Transmisi (2)
  • Ban (4)
  • Kemudi (1)
  • Keselamatan (7)
Review Juke
Super Irit !

Hemat hingga 59%! Dapatkan harga terbaik untuk Nissan Juke Bekas di Jakarta Selatan

Nissan Juke Bekas

Juke Bekas Berdasarkan Tahun

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Pertanyaan Terbaru

Aryo Bayu Handokohas asked on 08 Des, 2019

Q. berapa liter oli yang dibutuhkan saat mengganti oli transmisi nisaan juke?

D
Dimas Satriyo07 Mar, 2020
Kemarin waktu ganti kena 4 liter
Lihat 1 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Apa kelebihan dan kekurangan Nissan Juke?

J
johndoe23 Jun, 2024
Kelebihan: -Listrik, ga pke bensin - Mobil sedan paling mewah yg pertama bertenaga listrik, yg lain msi pke BBM uutk saat ini Kekurangan: - sangat mahal dibanding mobil yg sekelas - range hanya 300km, sedangkan mobil listrik lain umumnya mencapai 500km
Lihat 88 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 29 Mei, 2023

Q. Mobil apa yang paling banyak dibandingkan dengan Nissan Juke?

J
johndoe23 Jun, 2024
rolls royce phantom, bentley continental, maybach
Lihat 2 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Varian Nissan Juke mana yang paling tinggi?

M
Mustakim 17 Jan, 2023
4x4 2,8 sport at
Lihat 45 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Apa alternatif selain Nissan Juke di rentang harga yang sama?

J
johndoe23 Jun, 2024
rolls royce model lain, bentley, bugatti, maybach, maserati, aston martin, pagani zonda, koenigsegg
Lihat 12 Jawaban Jawaban
author
Pertanyaan Juke

Opsi Lainnya di Mobil Crossover

  • Populer
  • Yang Akan Datang
  • Terbaru
Mobil Crossover Populer
Mobil Crossover Yang Akan Datang
Mobil Crossover Terbaru

Mobil Unggulan Nissan

  • Populer
  • Yang Akan Datang
Mobil Nissan
Mobil Nissan Yang Akan Datang

Dealer Nissan Terdekat

Dealer Nissan Di Jakarta Selatan

Berita Otomotif Dan Review

  • Berita Juke
Berita Mobil Juke

Modifikasi Mobil

Modifikasi Mobil

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*