Infiniti Q50

Tulis Review
Model Jan, 2015 ini sudah tidak ada

Di Indonesia, Infiniti tidak lagi menjual Q50. Mobil ini juga sudah tidak lagi diproduksi.

Mobil Infiniti

Video Q50

Lihat video terbaru Infiniti Q50 untuk mengetahui interior, eksterior, performa, dan lainnya.

  • 2015 Infiniti Q50S Start Up, Road Test, and In Depth Review
    2015 Infiniti Q50S Start Up, Road Test, and In Depth Review
    10 Mar, 2016 . 231K kali dilihat
  • 2015 Infiniti Q50 – Redline: Review
    2015 Infiniti Q50 – Redline: Review
    10 Mar, 2016 . 233K kali dilihat
  • Infiniti Q50 saloon 2014 review - Carbuyer
    Infiniti Q50 saloon 2014 review - Carbuyer
    26 May, 2015 . 131K kali dilihat
  • 2014 Infiniti Q50 review - What Car?
    2014 Infiniti Q50 review - What Car?
    26 May, 2015 . 28K kali dilihat
  • Infiniti Q50 launch in Malaysia - AutoBuzz.my
    Infiniti Q50 launch in Malaysia - AutoBuzz.my
    26 May, 2015 . 5K kali dilihat
  • 2014 Infiniti Q50 GT 2.0t 0-100km/h & engine sound
    2014 Infiniti Q50 GT 2.0t 0-100km/h & engine sound
    26 May, 2015 . 11K kali dilihat
  • Infiniti Q50 Review and Road Test by motoring.co.uk
    Infiniti Q50 Review and Road Test by motoring.co.uk
    26 May, 2015 . 7K kali dilihat
Video Infiniti Q50

Review Infiniti Q50 2024

Pengenalan

Bila ingin mencari pabrikan yang memproduksi mobil-mobil mewah, maka mobil ‘Infinity’ keluaran Jepang ini masih belum tertandingi. Dengan rancangannya yang unik, siapapun dapat mengira bahwa pengerjaan body mobil ini pastinya dilakukan oleh para perancang profesional. Kehadiran masterpiece 'Infiniti Q50' ini adalah salah satu persembahan dari divisi mobil mewah Nissan, dan tak ayal lagi telah mempesona dunia dengan kesempurnaan di setiap aspeknya. Dengan varian hibrida yang tersedia, merek ini mulai menjajaki dunia hijau dan menjadikan dirinya bagian dari alam. Dengan penampilan pertamanya pada North America International Auto Show tahun 2013, Q50 memang telah berhasil menonjolkan keistimewaan desain Infiniti Essence sebagai identitasnya.

Mesin, jarak tempuh dan varian

Penghematan bahan bakar fosil, telah memicu para industri untuk meningkatkan teknologinya. Merek ini pun seakan tidak mau ketinggalan, mobil ini hadir dengan dua varian- standard Q5 dan kemudian hibrida Q50 dengan mesin turbocharger 2.0-liter dengan standard semburan tenaga maksimal 208 hp pada putaran mesin 5500 rpm dan torsi puncak hingga 350 Nm untuk putaran mesin antara 1250 rpm hingga 3500 rpm. Selain itu, tersedia varian hibrida yang mampu memberikan efisiensi, dengan menggunakan mesin V6 3.5-liter yang dapat mengkombinasikan tenaga hingga mencapai 350 hp pada putaran mesin 6500 rpm. Mesin penggerak roda belakang yang diaplikasikan mobil ini mampu memicu torsi maksimal 536 Nm pada putaran mesin 1470 rpm dan mesin ini bekerja dengan efisien dan dapat mencapai jarak tempuh menakjubkan 22.72 km/l. Transmisi otomatis dengan 7-percepatan yang dikendalikan secara elektronik juga mampu melesat dari 0-100 km/jam dalam 8.50 detik, dan mencapai kecepatan puncak pada 225 km/jam.

Eksterior

Desain bar yang dinamis adalah salah satu yang diusung merek ini. Grill radiator matrix terpasang dengan merek insignia, sebuah merek yang menyiratkan kemewahan. Atap yang memanjang dengan garis kokoh ikut menambah faktor aerodinamis kendaraan ini. Selain keleluasaan pandangan mata, headlamp yang dirancang mewah juga dapat berfungsi untuk menyinari pada siang hari dan lampu kabut yang tersemat di bumper seakan turut menambah kemewahan tampilan mobil ini. Desain unik pillar-C dan struktur ramping di sisinya sungguh memberikan bentuk coupe yang mempesona. Pipa ekor knalpot rangkap yang dipadukan dengan lampu LED di bagian belakang membentuk ciri khas sporty yang berhasil dimunculkan pada mobil ini. Dengan dimensi 4790mm X 1820mm X 1455mm (PXLXT), mobil ini mengakuisisi atribut sempurna dari sebuah ruang mewah, ditambah lagi dengan desain unik rodanya yang mempertegas ketangguhan, dengan lingkar 17-inci untuk ban berukuran 225/55 R17.

Interior

Memasuki bagian interiornya, anda akan dimanjakan dengan kemewahan dan kehalusannya. Bahan aluminium Kacchu yang dipadukan dengan kayu oak membalut permukaan dasbor, dan tombol-tombol pengendali kabin tersemat dengan rapi sehingga anda dapat menikmati kenyamanan berkendara dalam kabin yang mewah. Kursi-kursinya dilapisi dengan bahan kulit buatan khusus dengan dudukan pengemudi yang dapat disesuaikan dengan sistem power 8-arah sehingga anda tetap nyaman bahkan pada kondisi jalanan rusak. Pada setir kemudi ditanamkan sistem 3-suara dengan bahan aluminium untuk tuas dan pedalnya serta dilapisi bahan kulit untuk menambah kesan sporty yang siap mendampingi kebuasan performanya. Speaker Bose berjumlah 14-speaker dipadukan dengan subwoofer 10-inci cukup untuk mendistribusikan suara merdu berkualitas di seluruh kabin. Ditambah lagi dengan layar 8-inci di bagian atas dan 7-inci di bawahnya, mobil ini mampu mengkonfigurasikan sistem informasi kepada pengemudinya. Namun, walaupun tergolong sebagai mobil mewah, Q50 juga menyediakan ruang bagasi yang lapang seluas 500-liter.

Keselamatan, Rem dan Lain-lainnya

Dipenuhi dengan sistem rem anti-terkunci, rem distribusi elektronik dan bantuan pengereman yang melipatgandakan kemampuan pengereman, mobil ini menawarkan efisiensi dan keamanan bahkan pada saat kecepatan tinggi. Sistem wishbone ganda yang terpasang di depan dan belakang dengan kontrol perendaman mampu memberikan kestabilan dan kenyamanan berkendara pada setiap medan. Kontrol kendaraan dinamis dengan sistem pengendali tenaga juga turut menambah kekuatan torsi pada masing-masing rodanya, dan tentunya mengurangi resiko guncangan dan tergelincir. Sistem monitoring untuk tekanan ban terhubung dengan layar sehingga dapat menginformasikan pengemudi bila ban kehilangan tekanan. Sedangkan sistem titik buta yang terpasang dapat memberikan peringatan apabila ada mobil lain yang berada di sekitarnya pada saat mobil Q50 ini sedang berjalan. Selain itu semua, mobil ini juga dilengkapi dengan sistem immobilizer dan sistem keamanan yang mampu menjaga mobil dari kecurian.

Kesimpulan

Dengan desain baru yang apik dan bahan kabin yang mewah, nilai estetika mobil ini memang tidak tertandingi bila dibandingkan pesaing di segmennya. Ditambah lagi, mesin tangguh nan dinamis yang diusung mobil ini mampu menjadikannya juara dalam aspek tarikan tenaga dan juga jarak tempuh.

Baca Selengkapnya Sembunyikan

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Pertanyaan Terbaru

Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Apa kelebihan dan kekurangan Infiniti Q50?

J
johndoe23 Jun, 2024
Kelebihan: -Listrik, ga pke bensin - Mobil sedan paling mewah yg pertama bertenaga listrik, yg lain msi pke BBM uutk saat ini Kekurangan: - sangat mahal dibanding mobil yg sekelas - range hanya 300km, sedangkan mobil listrik lain umumnya mencapai 500km
Lihat 88 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 29 Mei, 2023

Q. Mobil apa yang paling banyak dibandingkan dengan Infiniti Q50?

J
johndoe23 Jun, 2024
rolls royce phantom, bentley continental, maybach
Lihat 2 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Apa saja fitur keselamatan yang ada pada Infiniti Q50?

J
johndoe23 Jun, 2024
sangat banyak, bahkan melebihi drpd mobil2 mewah umumnya dibanding mercedes benz, bmw, dll.. spt night vision, warning apabila ad pejalan kaki, airbag bahkan ada di sisi samping juga, dan body sangat tebal
Lihat 19 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Berapa kapasitas mesin Infiniti Q50?

T
testuser11 Sep, 2024
4.57 liter.. Kalau ganti filter olie 4.8 ltr.. Olie khusus diesel SAE terbaik 5W 30. 10W 40 juga maaih layak digunakan.
Lihat 24 Jawaban Jawaban
author
Oto teamhas asked on 26 Mei, 2018

Q. Apa alternatif selain Infiniti Q50 di rentang harga yang sama?

J
johndoe23 Jun, 2024
rolls royce model lain, bentley, bugatti, maybach, maserati, aston martin, pagani zonda, koenigsegg
Lihat 12 Jawaban Jawaban
author
Pertanyaan Infiniti Q50

Opsi Lainnya di Mobil Sedan

  • Populer
  • Yang Akan Datang
  • Terbaru
Mobil Sedan Populer
  • BYD Atto 4 ev
    BYD Atto 4
    Rp 464,33 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Jaguar XE
    Jaguar XE
    Rp 791,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mobil Sedan Yang Akan Datang
Mobil Sedan Yang Akan Datang
Mobil Sedan Terbaru

Dealer Infiniti Terdekat

Dealer Infiniti Di Jakarta Selatan

Modifikasi Mobil

Modifikasi Mobil

Penelitian Lebih Lanjut tentang Infiniti Q50

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*