Volvo Penta Bikin Kendaraan Listrik Pemadam Kebakaran Pertama di Dunia
Kali pertama di dunia, Volvo Penta bikin truk listrik sebagai armada pemadam kebakaran. Unit dipesan Rosenbauer, sebuah perusahaan penyedia branwir. Mereka ingin memberi solusi baru yang inovatif berwujud kendaraan niremisi. Secara signifikan juga mengurangi tingkat kebisingan. Mobil itu berjuluk Revolutionary Technology (RT). Belum diproduksi massal memang. Saat ini ia tengah menjalani pengujian intensif.
Lantas segera memulai pengujian di dunia nyata, dengan departemen pemadam kebakaran di Berlin, Amsterdam dan Dubai. Volvo Penta sejatinya telah berkolaborasi bareng Rosenbauer dalam mengembangkan branwir listrik. Baik dalam urusan konstruksi rancang bangun maupun cetak biru versi industri.
Mereka membuang jauh konsep pikir konvensional. Bahkan arsitektur kendaraan anyar ini diklaim bakal merevolusi industri pemadam kebakaran. Juga menggendong manfaat lebih banyak dari kendaraan bermesin bakar tradisional. Perusahaan menawari nilai ergonomi, fungsi, dan keamanan lebih unggul. Lalu volume tampungan air tinggi, dimensi ringkas dan kelincahan.
Baca juga: Menangkap Peluang Pasar Kendaraan Niaga di Jasa Logistik dan Bisnis Pengiriman
"Setelah bertahun-tahun kolaborasi dengan Rosenbauer. Kami bangga menjadi pionir mobil pemadam kebarakan listrik dan bermitra dengan mereka dalam proyek revolusioner ini. Jalinan erat kami serta pemahaman mendalam tentang kebutuhan pelanggan. Memandu kami dalam pengembangan armada baru. Kemudian kami memulai pengujian, hingga membawa pulang apa yang telah berhasil dicapai oleh tim bersama. Ini adalah kemitraan OEM industri pertama kami di bidang elektromobilitas. Ini merupakan langkah besar untuk menciptakan platform produk baru di masa depan," Paul Jansson, Chief Project Manager at Volvo Penta, menjelaskan.
Driveline listrik, lanjut Jansson, memberikan kinerja hebat kemudian bertujuan memberi jawaban bagi megatren global. Seperti perubahan iklim, pergeseran demografi beserta urbanisasi. Kaitannya dalam pekerjaan pemadam kebakaran. Petugas dewasa ini kerap menanggapi panggilan bantuan makin banyak. Jadi membutuhkan kendaraan yang cekatan, akselerasi kilat, pengereman keras dan kemampuan manuver baik. Motor listrik si RT, dipasangkan dengan suspensi independen dan sasis hidropneumatik. Alhasil memberi standar keamanan tinggi dan kinerja mengemudi mumpuni.
Bila tak ada aral melintang. Truk RT besutan Volvo Penta bakal membantu departemen pemadam kebakaran di seluruh dunia. Dinilai sanggup mengurangi ongkos konsumsi bahan bakar, meningkatkan keselamatan dan fungsionalitas. Setiap poros truk ditenagai oleh motor listrik dan sistem penyimpanan energi. Memungkinkan armada mencapai lokasi dengan waktu cukup di wilayah kota. Untuk operasi penyelamatan, truk bertenaga listrik tetap memiliki mesin diesel cadangan. Jadi senantiasa bisa diandalkan saat menempuh jarak lebih lama dari yang diharap. Namun sayang, mereka belum merilis spesifikasi unit lengkap.
"Tim-tim di Volvo Penta juga Rosenbauer telah bekerja sama berkelanjutan untuk merancang solusi khusus. Ini memungkinkan truk pemadam kebakaran listrik melakukan tugasnya dengan cara yang lebih aman, efektif dan berkelanjutan daripada kendaraan konvensional. Bersama-sama, kami telah menciptakan kendaraan paling revolusioner dan progresif dalam industri layanan kebakaran. Kami telah berkolaborasi dengan Volvo Penta selama bertahun-tahun. Mereka adalah ahli di bidang ini dan mereka benar-benar memahami kebutuhan kami," imbuh Dieter Siegel, CEO at Rosenbauer International.
Jadi bagian dari Volvo Group, Volvo Penta memanfaatkan teknologi dan kompetensi yang telah terbukti dari Volvo Trucks dan Volvo Bus. Kemudian mereka mengadaptasi, guna memenuhi persyaratan kinerja aplikasi layanan kebakaran. Pekerjaan penting, karena motor penggerak ialah jantung dari kendaraan listrik. Racikan mekanikal pacu dan konstruksi tubuh, diakui pula oleh Rosenbauer. Artinya sesuai standardisasi kebutuhan kendaraan khusus.
"Di Volvo Penta, kami melihat diri kami sebagai mitra. Bukan pemasok bagi pelanggan OEM kami. Jadi berkolaborasi dengan Rosenbauer dengan cara ini bukanlah hal yang tidak biasa bagi kami. Kami ingin menjadi pemimpin dunia dalam solusi daya berkelanjutan. Lalu membantu pelanggan kami untuk membuktikan di masa depan. Tentu dalam bisnis mereka, dengan memenuhi permintaan yang meningkat untuk solusi daya yang lebih bersih, tenang dan makin efisien. Proyek ini menunjukkan langkah penting dalam perjalanan ini," pungkas Björn Ingemanson, Presiden Volvo Penta. (Alx/Tom)
Baca juga: Hyundai Mulai Pengiriman Truk Hidrogen Pertama di Dunia
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Truk Terbaru di Oto
Artikel Truk dari Zigwheels
- Motovaganza