Strategi Mitsubishi Fuso di 2022, Naikkan Target dan Siapkan 29 Kendaraan Niaga Baru
Raihan apik di 2021, membuat PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) optimistis menatap tahun ini. Distributor resmi kendaraan niaga Mitsubishi Fuso Truck and Bus Corporation (MFTBC) itu menargetkan 48 persen pasar kendaraan niaga di Indonesia pada 2022. Berbagai langkah dan strategi disiapkan untuk mencapainya.
Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan rite Mitsubishi Fuso pada 2021 mencapai 34.375 unit. Angka ini meningkat 30,1 persen dibanding tahun sebelumnya sebesar 24.000 unit. Sedangkan wholesales (pengiriman dari pabrik ke dealer), Fuso mencatat total 36.518 unit pada 2021, naik 41,5 persen dibanding 2020 sebesar 21.359 unit.
Pabrikan berlambang tiga berlian itu memegang pangsa pasar sebesar 46,7 persen. Dengan demikian, KTB berhasil mempertahankan posisi pemimpin pasarnya di segmen kendaraan komersial selama 51 tahun berturut-turut.
Executive Vice President of Sales and Marketing Divisions KTB Duljatmono mengatakan pihaknya sudah menyiapkan strategi. Mulai dari kesiapan dan kualitas produk Euro4, 29 varian baru yang disiapkan dengan peningkatan fungsional, termasuk peningkatan layanan purna jual.
"Dari sisi aspek produk, kita akan melakukan optimalisasi dari varian Euro4. Jadi kita optimalkan sesuai kebutuhan konsumen. Total di 2022 ada sekitar 29 varian yang disiapkan. Kemudian juga ada peningkatan spesifikasi dari yang sekarang ke Euro4. Antara lain peningkatan GVW (Gross Vehicle Weight), kemudian penambahan dimensi belakang untuk kapasitas lebih luas, dan kemampuan daya dukung kendaraan terhadap beban,” kata Duljatmono dalam acara media gathering yang digelar KTB, Rabu (26/1/2022).
Selain melakukan improvement, mesin yang digunakan juga sudah baru. Hal ini untuk menyesuaikan kebijakan standar Euro4 pada mesin diesel yang akan diimplementasikan di Indonesia mulai April 2022 mendatang.
Baca juga: Mitsubishi Fuso Belum Tergeser, Kuasai 46,7 Persen Segmen Komersial di 2021
"Kita ingin ada peningkatan power di Euro4. Optimalisasi kita lakukan di spesifikasi Euro4 ini berkaitan dengan teknologi baru common rail. Terakhir, kita selalu concern pada masalah safety. Kita refleksikan peningkatannya melalui full air brake system, juga ada anti lock brake system yang akan kita terapkan,” kata Duljatmono.
Sementara dari sisi pelayanan, karena teknologi dalam Euro4 sudah banyak menggunakan elektrikal, pelayanan yang dihadirkan kepada konsumen juga banyak mengadopsi teknologi digital.
Mengingat Euro4 baru bagi pelanggan, KTB siap mendukung pelanggan dengan solusi total yakni ketersediaan suku cadang dengan harga terjangkau, lebih banyak lokasi 2S fleet workshop, dan menambah operasi mobile workshop service.
"Dealer kita dilengkapi juga dengan high tech equipment untuk memberikan layanan terbaik dalam maintenance dan repair. Kita punya Fuso Connect untuk diagnostic tool, dan juga kita latih mekanik agar menjadi mekanik yang kapabel dengan high skill untuk mengatasi segala problem di lapangan,” kata Duljatmono.
Media Gathering ini digelar untuk menyampaikan pencapaian mereka di 2021 dan target di 2022. Lebih dari 100 media berpartisipasi dalam acara ini. Nobukazu Tanaka, pengganti Presiden Direktur Naoya “Rocky” Takai, juga hadir dalam acara ini, dimana ia akan menjabat sebagai Presiden Direktur KTB yang baru per 1 Februari 2022. (Raju)
Baca juga: Mitsubishi Fuso Punya Bos Baru di Indonesia, Pastikan Terus Bawa Produk Terbaik untuk Konsumen
Model Truk Mitsubishi
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Terbaru
- Populer
Artikel Truk Mitsubishi dari Zigwheels
- Motovaganza