KTB Relokasi Diler Fuso Demi Perlancar Aktivitas Konsumen

  • 2019/07/ResizeDiler-truk-KTB-Fuso4.jpg

PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) merelokasi salah satu diler resminya di Yogyakarta. Pemindahan itu dilakukan, untuk melayani kebutuhan konsumen Mitsubishi Fuso di Kota Pelajar itu. Lokasinya kini berada di Jl. Magelang Km.16 Kemloko Margorejo, Tempel, Sleman, Yogyakarta.

Posisi yang baru lebih luas dan strategis, berada di jalur utama biasa truk melintas. Tentu hal itu memudahkan prosesi perawatan truk Mitsubishi Fuso di tengah kegiatan niaganya.

Menempati lahan 2.828 m2 dengan luas bangunan sebesar 1.150 m2. Diler itu sudah dilengkapi fasilitas 3S (sales, service, spare parts), yang secara khusus melayani kendaraan niaga Mitsubishi Fuso. Semakin lengkap dengan berbagai fasilitas penunjang serta tenaga yang terlatih.

Selain lokasi yang lebih mudah dijangkau, PT Borobudur Oto Mobil melalui diler resmi yang baru itu, juga menawarkan berbagai keunggulan. Di antaranya zona display yang lebih luas dari lokasi sebelumnya, kapasitas display muat hingga 3 kendaraan di area showroom. Dengan begitu, konsumen dapat mengeksplorasi line-up produk Mitsubishi Fuso secara lebih lengkap. Ditambah area tempat bermain anak, TV kabel dan akses free Wi-Fi yang dapat dinikmati pengunjung.

Area service, terdapat peningkatan kualitas layanan purnajual. Diler itu menyiapkan 4 stall besar yang dapat mengerjakan perbaikan serta perawatan kendaraan hingga 10 unit per hari. Ini merupakan peningkatan yang cukup signifikan, mengingat di lokasi sebelumnya kendaraan hanya dapat ditampung 4 unit per hari. Untuk bagian teknis, showroom juga melayani aktivasi sistem Runner Telematics yang menjadi keunggulan teknologi Mitsubishi Fuso.

Bergesernya diler sekaligus menjadi ajang peresmian yang dilakukan oleh KTB dan PT Borobudur Oto Mobil. Dalam acara itu, dihadiri oleh Direktur Sales dan Marketing PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors, Duljatmono dan Presiden Direktur PT Borobudur Oto Mobil, Dedi Tedja.

Duljatmono dalam sambutannya, mengucapkan selamat kepada jajaran manajemen diler atas relokasi ini. Ia menyampaikan, relokasi dilakukan untuk menyasar pasar potensial di wilayah Yogyakarta, serta meraih pangsa pasar 45% yang mengukuhkan posisi Mitsubishi Fuso sebagai market leader di Indonesia.

“Untuk mencapai target, Mitsubishi Fuso terus melakukan upaya terbaik dengan menerapkan strategi yang menyediakan profesionalisme dalam produk, servis dan spare part Mitsubishi Fuso,” ujar Duljatmono.

Setelah diresmikan, KTB berharap diler baru dapat berkontribusi dalam mencapai target yang ditetapkan, serta memajukan perekonomian di area Yogyakarta dan sekitarnya. Selain itu, sambutan para pengusaha di Jawa Tengah sangat positif terhadap produk kendaraan niaga Fuso. Di daerah Yogyakarta, Fuso berhasil menguasai pangsa pasar sebesar 52,4% di segmen kendaraan niaga. Sementara di kelas light duty truck, Colt Diesel memimpin dengan perolehan pangsa pasar sebesar 56,4%. Potensi daerah di bidang infrastruktur, kawasan wisata dan distribusi hasil bumi serta pertanian yang kian tumbuh, membuatnya lebih meningkatkan capaian pangsa pasarnya.

Total jaringan resmi KTB saat ini mencapai 229 outlet dan tersebar di seluruh Indonesia. Mitsubishi berharap produk Medium Duty Truck (MDT), Mitsubishi Fuso Fighter, yang diluncurkan awal 2019, dapat terdistribusi dengan baik ke seluruh Indonesia. (Bgx/Van)

Baca Juga: Mercedes-Benz Actros dan Across Bisa Minum Biodiesel

Zenuar Yoga

Zenuar Yoga

Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

Baca Bio Penuh

Model Truk Mitsubishi

  • Mitsubishi Canter FE SHDX
    Mitsubishi Canter FE SHDX
  • Mitsubishi Canter FE 74 HD
    Mitsubishi Canter FE 74 HD
  • Mitsubishi Canter FE 74 L
    Mitsubishi Canter FE 74 L
  • Mitsubishi Canter FE 71
    Mitsubishi Canter FE 71
  • Mitsubishi Fighter FM 65 FS Hi Gear
    Mitsubishi Fighter FM 65 FS Hi Gear
  • Mitsubishi Canter FE 73
    Mitsubishi Canter FE 73
  • Mitsubishi Canter FE 71 L
    Mitsubishi Canter FE 71 L
  • Mitsubishi Canter FE 84 SHDX
    Mitsubishi Canter FE 84 SHDX
  • Mitsubishi Fighter FN 62 F HD
    Mitsubishi Fighter FN 62 F HD
  • Mitsubishi Fuso FN 527 ML
    Mitsubishi Fuso FN 527 ML
Harga Truk Mitsubishi

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Truk Unggulan Mitsubishi

Tren Box Body

Artikel Truk Mitsubishi Fighter FM 65 FL dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Fuso eCanter Jadi Truk Listrik Pertama yang Beroperasi di Indonesia
    Fuso eCanter Jadi Truk Listrik Pertama yang Beroperasi di Indonesia
    Zenuar Istanto, 14 Nov, 2024
  • Mitsubishi Fuso Fighter-X Dapat Penyegaran, Tampilan Jadi Lebih Tangguh
    Mitsubishi Fuso Fighter-X Dapat Penyegaran, Tampilan Jadi Lebih Tangguh
    Zenuar Istanto, 17 Okt, 2024
  • Kiprah 50 Tahun Isuzu Berniaga dan Membangun Kepercayaan di Indonesia
    Kiprah 50 Tahun Isuzu Berniaga dan Membangun Kepercayaan di Indonesia
    Anjar Leksana, 02 Okt, 2024
  • Mesin Diesel Mitsubishi Ini Dijual Hampir Rp2 Miliar
    Mesin Diesel Mitsubishi Ini Dijual Hampir Rp2 Miliar
    Anjar Leksana, 02 Sep, 2024
  • Canggihnya Sistem Otonom Truk Sampah Fuso eCanter SensorCollect  
    Canggihnya Sistem Otonom Truk Sampah Fuso eCanter SensorCollect  
    Anjar Leksana, 20 Agu, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*