Isuzu ELF NMR Kini Gunakan Double Filter BBM, Simak Manfaatnya

Tawarkan efisiensi dan durabilitas enjin lebih lama

Isuzu ELF NMR Kini Gunakan Double Filter BBM, Simak Manfaatnya
Contents
Baca SelengkapnyaSembunyikan

Sebagai langkah dalam membawa peningkatan performa dan daya tahan mesin semakin baik. Isuzu ELF NMR terbaru kini dibekali oleh sistem penyaringan bahan bakar anyar. Produk mereka gunakan double pre filter, yang dirancang untuk menyaring kotoran kian sempurna. Menurut klaim pabrikan, teknologi ini merupakan solusi tepat bagi para pemilik kendaraan komersial. Terutama bila menginginkan efisiensi dan durabilitas enjin dalam jangka panjang.

Nah, filter bahan bakar digunakan di dalam Isuzu Elf NMR merupakan salah satu komponen vital. Sistem penyaringan memastikan bahan bakar yang masuk ke dalam ruang bakar bersih dari kotoran dan partikel berbahaya. Dengan mengadopsi sistem double pre filter, dipasang secara paralel. Proses penyaringan diklaim menjadi lebih efektif. Ada sejumlah keunggulan dari sistem ini.

1. Efisiensi Penyaringan

Double pre filter bekerja dengan penyaringan ganda. Hal ini memastikan bahan bakar yang masuk ke ruang bakar benar-benar bersih. Tujuannya adalah mengurangi risiko penyumbatan dan komponen lain. 

2. Ukuran Filter Lebih Besar

Karena memiliki kemampuan penyaringan lebih optimal. Komponen mesin dapat bekerja lebih efisien dan mengalami keausan yang lebih sedikit. Hal ini dapat membuat hasil penyaringan bahan bakar lebih bersih.

3. Area Filtrasi Lebih Luas

Luas area penyaringan yang lebih besar dapat membuat umur filter kian panjang. Tentunya hal ini menambah interval penggantian perangkat penyaringan semakin lama.

Isuzu ELF NLR engine

Ganti Filter Setiap 15.000 Km

Upaya menjaga performa dan efisiensi filter, penggantian secara berkala sangatlah penting. Isuzu merekomendasikan ganti filter bahan bakar di Isuzu ELF NMR terbaru setiap jarak tempuh 15.000 km. Hal ini bertujuan guna memastikan bahwa penyaringan selalu berada dalam kondisi bagus. Dan mampu menyaring kotoran dengan efektif. Akan tetapi, perlu diketahui bahwa interval penggantian dapat lebih cepat apabila menggunakan bahan bakar non-Euro 4. Contohnya Bio Solar.

Penggantian filter tepat waktu dapat mencegah terjadinya penurunan performa mesin dan masalah lain yang disebabkan oleh bahan bakar kotor. Selain itu, perawatan rutin juga dapat mengidentifikasi potensi masalah di dalam sistem bahan bakar sebelum menjadi lebih serius. Sehingga kendaraan selalu siap digunakan dengan performa terbaik.

Menurut Isuzu, penggunaan filter baru membawa berbagai manfaat yang signifikan bagi para pengguna. Di antaranya biaya operasional lebih rendah. Dengan mesin lebih tahan lama dan jarang mengalami masalah. Maka otomatis ongkos perawatan maupun perbaikan dapat ditekan. Penggunaan penyaringan BBM secara efektif juga membantu mengurangi konsumsi bahan bakar. Bahkan memberikan efisiensi ekonomi semakin baik.

Catatan tambahan. Kendaraan yang dapat diandalkan adalah kunci utama dalam bisnis transportasi. Dengan filter ganda, memastikan kebersihan bahan bakar. Risiko kerusakan bisa dikurangi, sehingga kendaraan lebih jarang mengalami downtime. Penggunaan bahan bakar bersih juta menghasilkan emisi gas buang rendah. Hal ini tidak hanya baik bagi lingkungan. Tetapi juga membantu kendaraan memenuhi standar emisi ketat, seperti Euro 4.

Dengan semua keunggulan dan manfaat yang ditawarkan oleh sistem double pre filter di dalam Isuzu Elf NMR. Turut dikatakan ia menjadi pilihan tepat bagi para pelaku bisnis. Filter ini tidak hanya memastikan kinerja mesin senantiasa pria. Namun juga memberikan keuntungan melalui pengurangan biaya perawatan maupun  peningkatan daya tahan kendaraan. (ALX/TOM)

Baca juga: KTB Fuso Bersiap Meluncurkan Truk Listrik eCanter di GIIAS 2024

Anjar Leksana

Anjar Leksana

Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Truk Terbaru di Oto

Oto
  • Mercedes-Benz Actros & Arocs | First Drive | Berapa Harganya? | OTO.com
    Mercedes-Benz Actros & Arocs | First Drive | Berapa Harganya? | OTO.com
    03 Jul, 2019 .
  • Volvo Truck FH16 | First Drive | Menjajal Truk Bermesin 16.000 cc | OTO.com
    Volvo Truck FH16 | First Drive | Menjajal Truk Bermesin 16.000 cc | OTO.com
    16 Apr, 2019 .
Tonton Video Truk

Artikel Truk dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Fuso eCanter Jadi Truk Listrik Pertama yang Beroperasi di Indonesia
    Fuso eCanter Jadi Truk Listrik Pertama yang Beroperasi di Indonesia
    Zenuar Istanto, 14 Nov, 2024
  • Mitsubishi Fuso Fighter-X Dapat Penyegaran, Tampilan Jadi Lebih Tangguh
    Mitsubishi Fuso Fighter-X Dapat Penyegaran, Tampilan Jadi Lebih Tangguh
    Zenuar Istanto, 17 Okt, 2024
  • Kiprah 50 Tahun Isuzu Berniaga dan Membangun Kepercayaan di Indonesia
    Kiprah 50 Tahun Isuzu Berniaga dan Membangun Kepercayaan di Indonesia
    Anjar Leksana, 02 Okt, 2024
  • Mesin Diesel Mitsubishi Ini Dijual Hampir Rp2 Miliar
    Mesin Diesel Mitsubishi Ini Dijual Hampir Rp2 Miliar
    Anjar Leksana, 02 Sep, 2024
  • Canggihnya Sistem Otonom Truk Sampah Fuso eCanter SensorCollect  
    Canggihnya Sistem Otonom Truk Sampah Fuso eCanter SensorCollect  
    Anjar Leksana, 20 Agu, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*