Hino Resmikan One Stop Service Perbaikan Bodi dan Cat

Hino Resmikan One Stop Service Perbaikan Bodi dan Cat

Layanan kepada konsumen di kendaraan komersial tidak berbeda dengan kendaraan penumpang. Salah satunya yang dituntut pada pihak pabrikan adalah layanan perbaikan bodi dan cat kendaraan. Ini dilihat oleh PT Hino Motors Sales Indonesia (HMSI) yang melebarkan sayap bisnisnya di layanan bengkel perbaikan bodi dan cat khusus Hino.

Bengkel perbaikan bodi dan cat Hino berlokasi di Workshop Center HMSI Jatake Tangerang. Tepatnya di area Hino Total Support Center Jl Gatot Subroto KM 8,5 Jatake, Tangerang ini dilengkapi peralatan canggih sesuai standar Hino. Layanan perbaikan yang diterima antara lain berskala ringan, sedang dan berat dapat dilakukan di bengkel tersebut.

“Para pelanggan Hino yang saat ini membutuhkan perbaikan bodi dan cat kendaraan sudah dapat melakukannya di bengkel ini untuk memperbaiki kerusakan bodi, dari yang ringan sampai berat. Ini salah satu bentuk Total Support kami untuk terus berupaya memberi pelayanan terbaik kepada pelanggan dengan layanan one stop service.” ucap Irwan Supriyono, After Sales Director HMSI di sela seremoni pembukaan bengkel di tengah pameran GIIAS (16/11/2021).

Hino Workshop Center Jatake

Fasilitas bengkel tersedia lengkap seperti Spray booth, Mixing room untuk menghasilkan cat yang sesuai dengan kondisi kendaraan sehingga memberikan warna yang maksimal, bay body repair, Warehouse part yang didesign khusus dengan air flow dan pengaturan suhu yang terjaga, sehingga cat tetap aman selama penyimpanan dan bay pemeriksaan akhir.

Baca juga: GIIAS 2021: Tepis Kabar Mesin J08 Cepat Panas, Ini Jawaban Hino Indonesia

Didukung dengan tenaga yang berpengalaman serta profesional, proses pengerjaan menggunakan metode Washer Welder untuk repair body atau kabin penyok. Selain itu metode pengecatan menggunakan system oven dan infrared heater untuk spot painting.

Hino Body Repair and Painting facility dikaim memiliki hasil yang maksimal, karena area mengecat dipastikan steril dimana ruangan yang tertutup rapat dengan airflow yang dideesain khusus sehingga mencegah kontaminasi debu saat pengecatan dan menghasilkan pengecatan kendaraan yang berkualitas. Selain itu pengerjaan di bengkel ini tentunya bergaransi, karena salah satu keunggulannya adalah menggunakan bahan cat yang sama dengan yang digunakan dipabrik.

Hino Workshop Center Jatake

Untuk waktu pengerjaan, kerusakan ringan tanpa mengecat dapat diperbaiki dalam satu hari kerja. Sementara jika kerusakan ringan ada proses painting dapat diperbaiki dalam 2 sampai 3 hari selesai. Sementara untuk kerusakan sedang dan berat, waktunya tergantung seberapa luas area kerusakan, tentunya ini untuk menjaga kualitas hasil yang sempurna. Bengkel ini juga menerima kendaraan yang memiliki asuransi, karena sudah bekerja sama dengan beberapa perusahaan asuransi.

Hino Workshop Jatake memiliki 14 bay termasuk 2 bay express maintenance. Didirikan diatas lahan seluas 1.920 meter persegi, bengkel ini sekarang menjadi one stop solution service bagi kendaraan pelanggan Hino.

Bengkel ini juga turut mengerjakan componen overhaul seperti mesin, transmisi, differential, steering, dan turbocharger. Hino mengklaim waktu tunggu pekerjaan perbaikan lebih efisien hingga 40 persen, bahkan meningkat jika memakai komponen link part yang tersedia bisa sampai 80 persen lebih efisien. Selain itu, bengkel Hino ini memiliki Line Brake Tester untuk menguji performa sistem rem bekerja dengan baik dan aman.

Hino Workshop Center Jatake

“Hino Workshop dengan body repair and painting facilities ini merupakan bengkel perbaikan dan pengecatan kendaraan dengan standar Hino pertama di Indonesia, dengan kelengkapan peralatan dan teknologi terbaru berstandar. Serta didukung dengan jaminan suku cadang asli dan material cat berkualitas yang siap melayani perbaikan untuk meningkatkan operasional bisnis konsumen.” ucap Santiko Wardoyo, Chief Operating Officer (COO) – Director HMSI. (Sta/Tom)

Baca juga: GIIAS 2021: Hino Kenalkan Mobil Vaksin Berfitur Medis Lengkap, Siapa Tertarik?

Setyo Adi Nugroho

Setyo Adi Nugroho

Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

Baca Bio Penuh

GIIAS 2024

IMOS 2024

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita

Truk Pilihan

Video Truk Terbaru di Oto

Oto
  • Mercedes-Benz Actros & Arocs | First Drive | Berapa Harganya? | OTO.com
    Mercedes-Benz Actros & Arocs | First Drive | Berapa Harganya? | OTO.com
    03 Jul, 2019 .
  • Volvo Truck FH16 | First Drive | Menjajal Truk Bermesin 16.000 cc | OTO.com
    Volvo Truck FH16 | First Drive | Menjajal Truk Bermesin 16.000 cc | OTO.com
    16 Apr, 2019 .
Tonton Video Truk

Artikel Truk dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Fuso eCanter Jadi Truk Listrik Pertama yang Beroperasi di Indonesia
    Fuso eCanter Jadi Truk Listrik Pertama yang Beroperasi di Indonesia
    Zenuar Istanto, 14 Nov, 2024
  • Mitsubishi Fuso Fighter-X Dapat Penyegaran, Tampilan Jadi Lebih Tangguh
    Mitsubishi Fuso Fighter-X Dapat Penyegaran, Tampilan Jadi Lebih Tangguh
    Zenuar Istanto, 17 Okt, 2024
  • Kiprah 50 Tahun Isuzu Berniaga dan Membangun Kepercayaan di Indonesia
    Kiprah 50 Tahun Isuzu Berniaga dan Membangun Kepercayaan di Indonesia
    Anjar Leksana, 02 Okt, 2024
  • Mesin Diesel Mitsubishi Ini Dijual Hampir Rp2 Miliar
    Mesin Diesel Mitsubishi Ini Dijual Hampir Rp2 Miliar
    Anjar Leksana, 02 Sep, 2024
  • Canggihnya Sistem Otonom Truk Sampah Fuso eCanter SensorCollect  
    Canggihnya Sistem Otonom Truk Sampah Fuso eCanter SensorCollect  
    Anjar Leksana, 20 Agu, 2024

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*