Scomadi Buka Experience Center, Jadi Ajang Kumpul Komunitas dan Test Ride
Targetnya 7 showroom akan dibuka hingga akhir 2024
Usai mengumumkan kehadirannya di ajang Indonesia Motorcycle Show (IMOS)+ 2023 Oktober lalu, Scomadi membuka Experience Center pertama di Jakarta. Selain perkenalan showroom, pihaknya sekaligus mengajak komunitas dan jurnalis untuk melakukan test ride, (12/11).
KEY TAKEAWAYS
Scomadi tergabung dalam Nusantara Group
Lokasinya berada di Jl. MT. Haryono Kav 5-6, Jakarta SelatanScomadi Experience Center (SEC) hadir perdana di Jakarta untuk memenuhi kebutuhan dan calon konsumen dengan suasana premium. Dengan menerapkan 3S (Sales, Service, Sparepart), mereka siap menawarkan kenyamanan dan kepraktisan kepada pelanggan.
Di showroom Scomadi Experience Center, delapan model termasuk edisi terbatas Turismo Technica 200w “The Who", dipamerkan untuk dinikmati para tamu enthusiast scooter. Lokasi ini juga bisa jadi ajang berkumpulnya komunitas dan test ride semua unit Scomadi. Menariknya, semua produk Scomadi sudah diberikan garansi hingga 2 tahun.
Scomadi dioperasikan oleh Nusantara Group, grup perusahaan otomotif terkemuka yang sudah berpengalaman memasarkan berbagai merek otomotif premium baik roda dua maupun roda empat. Pihaknya juga ingin memperluas jaringan SEC di seluruh Indonesia. Target jangka pendek, selain menambah di Jakarta, mereka ingin buka showroom di Yogyakarta dan Bali.
Hal ini diungkap oleh founder Scomadi Frank Sanderson beberapa waktu lalu di Jakarta. “Ke depan kami berharap dapat membuka lebih banyak Scomadi Experience Center di Jakarta juga Yogyakarta dan Bali,” ujar Frank. Frank juga mengungkapkan target meresmikan sebanyak 7 Scomadi Experience Center hingga akhir 2024.
Daftar harga Scomadi:
- Technica 200i (Rp79-82 juta)
- Turismo Technica 200i (Rp79-82 juta)
- Technica 200i Adventure (Rp88-89 juta)
- Technica 200i Urban (Rp87-89 juta)
- Turismo Technica 200w (Rp89-93 juta)
- Turismo Technica 200w 'The Who' (Rp99 juta)
Sebagai merek skuter gaya hidup mapan, Scomadi fokus pada pelanggan yang sangat menyukai seni desain dengan kebebasan mobilitas. Sejak didirikan pada tahun 2005, Scomadi memasuki pasar skuter gaya hidup premium, menggabungkan desain klasik dengan kepraktisan sehari hari untuk mobilitas perkotaan.
Baca Juga: Skema Kredit Skutik Scomadi, Angsuran Mulai Rp1 Jutaan
First Ride Singkat
Scomadi Indonesia menyediakan beberapa unit untuk test ride. Mulai dari Turismo Technica 200w, Technica 200i Urban, Technica 200i Adventure dan Technica 200i.
Dengan rasa penasaran tinggi, Technica 200i Urban menjadi unit pertama yang dicoba. Kesan pertama cukup mengesankan. Duduk di atasnya terasa sangat berbeda dibanding scooter sejenis. Ya karena ia mengadopsi jok datar khas gaya racing dan tinggi jok yang cukup tinggi. Leg room terasa sempit karena ada tas yang menempel di dek depan. Meski begitu kaki masih leluasa bergerak, asal posisi duduk agak mundur ke belakang. Floor deck juga cukup luas.
Tampilan dashboard unik dan klasik. Hanya terdapat speedometer konvensional. Jarak tangan dengan stang cukup mendukung kenyamanan. Lalu di dek ada outlet pengisian daya pada sisi kiri di atas laci penyimpanannya, serta tombol-tombol berkendara yang mudah dicapai oleh jari pengendara.
Starter mesin cukup mudah dan halus, dan masih diberikan kick starter. Kesan modern tampak dari lampu LED kecuali headlight yang masih gunakan bohlam. Uniknya terdapat ambient light yang menghiasi di logo depan.
Mesin 171 cc cukup impresif. Berikan tarikan awal yang halus. Meski ground clearance tinggi, ia masih mudah dikendalikan. Radius putar stang tidak terlalu banyak. Sedikit sulit ketika ingin belok tajam. Mungkin karena belum beradaptasi.
Selain Technica 200i Urban, kami juga menjajal Technica 200i Adventure dan Turismo Technica 200w. Kesan mengesankan didapat dari versi adventure yang punya handling asyik. Mungkin karena kontur jalan konblok dan dipasangkan ban tahu. Sementara Technica 200w punya akselerasi yang sangat mengesankan.
Karena area test ride yang terbatas, banyak faktor yang belum kita ulas secara mendalam. Tunggu artikel selanjutnya dalam sesi test ride. (BGX/ODI)
Baca Juga: Skuter Modern Klasik Scomadi Hadir di Indonesia, Banderol Mulai Rp79 Jutaan
Model Motor Scomadi
GIIAS 2024
IMOS 2024
Tren & Pembaruan Terbaru
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Motor Unggulan Scomadi
- Terbaru
- Populer
Artikel Motor Scomadi dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature