Grand Tourer Benelli 1200GT Mulai Dijual, Cuma Dibanderol Rp 224 Jutaan

Grand Tourer Benelli 1200GT Mulai Dijual, Cuma Dibanderol Rp 224 Jutaan

Setelah dikenalkan di Chongqing Motor Show, Benelli 1200GT akhirnya resmi dijual. Grand tourer asal Cina ini dibanderol 99.800 Yuan atau setara dengan Rp 224 jutaan. Harga yang cukup murah dibanding cruiser mewah asal Jepang maupun Eropa.

Benelli 1200GT menyandang predikat sebagai motor buatan Cina terbesar yang saat ini sedang diproduksi. Salah satu sorotan utama tentu saja mesinnya. Sesuai nomenklatur, GT memangku jantung mekanis 1.209 cc tiga silinder segaris. Ia sanggup menoreh daya maksimal 134 Hp di 9.000 rpm. Sementara mengail torsi 120 Nm memuncak pada 6.500 rpm, alias muncul sejak putaran rendah. Dipastikan jambakan tenaga begitu terasa meski bobotnya ekstra. Kecepatan puncak pun disebut bisa mencapai 200 kpj.

GT mengusung desain bongsor. Bodinya benar-benar merepresentasikan sebuah cruiser mewah. Membawa gaya semi-fairing klasik futuristik. Interpretasi yang juga ditemukan pada Honda Goldwing maupun BMW R 1250 RT. Boleh dibilang, ia menempati kasta tertinggi Benelli jika berkaca pada line up yang tersedia. Dirinya pun siap menantang kompetitor dari Jepang dan Eropa yang lebih dulu serta punya banyak penggemar.

Benelli 1200GT Grand Tourer

Memiliki visor dan fairing besar dan memanjang ke bawah hingga menutupi mesin. Bagian kokpit diberi saluran udara untuk pembuangan panas mesin. Mengenakan model sadel lebar dan tebal, serta dibuat pemisah bertingkat dengan area penumpang. Demi bisa menyangga pinggang sang rider.

Selain sebagai sepeda motor terbesar, 1200GT juga paling berteknologi yang diluncurkan dari jalur perakitan Benelli. Soal pencahayaan, sorot sinarnya pasti cukup menerangi jalan gelap. Sebab lampu utama begitu besar dan sudah memakai LED serta DRL. Ia sudah mengadopsi sistem keyless, penghangat jok, grip, dan beberapa pemanja lain. Uniknya, cruiser ini bisa mengontrol kaca spion hanya menggunakan tombol. Mulai dari melipat hingga mengatur kaca, pengendara cukup mengaturnya dari sentuhan jari. Fitur sederhana namun fungsional.

Karena punya dimensi cukup besar, Benelli memberikan kamera berkualitas HD, baik di depan dan belakang, demi bisa memvisualisasikan keadaan sekitar lebih jelas. Semua itu diterjemahkan ke layar TFT 5 inci full color di dashboard. Sekadar informasi, di motor mewah pun kebanyakan masih mengandalkan radar. Bukan kamera beresolusi tinggi.

Baca juga: Hanway NK 125 Furious, Naked Bike Dari Cina Mirip KTM Duke

Benelli 1200GT Grand Tourer

Menu di layar juga informatif. Data terkait motor dan konsumsi bahan bakar tersaji. Berikut kondisi berkendara real time. Dari mulai posisi gear, suhu, dan lain sebagainya. Hingga catatan tekanan ban juga ada di dalam, mengantisipasi jika ban sedang kekurangan angin. Bahkan telah dilengkapi GPS.

Penunjang kenyamanan untuk pengendaranya, 1200GT dibekali fork upside down yang disuplai oleh KYB. Begitu juga suspensi belakang. Serangkai peranti deselerasi disupport Brembo. Dua cakram depan dijepit kaliper dua piston masing-masing, sementara belakangnya satu piston. Lengkap beserta ABS dua kanal dari Bosch.

Serta menumpah-ruahkan segala sesuatu yang bisa memanjakan pengendara. Salah satunya kaca depan tinggi yang dapat diatur secara elektronik. Komponen itu untuk memberi perlindungan terhadap hembusan angin dan memberikan kualitas berkendara yang nyaman. Dalam paket pembelian, sepeda motor mendapat pelindung mesin, side box, dan top box. (Bgx/Raju)

Sumber: Ride Apart, Bennetts, New Motor

Baca juga: Rayakan HUT ke-75, Vespa Lahirkan Anniversary Edition Buat Primavera dan GTS 300

Zenuar Yoga

Zenuar Yoga

Zenuar 'Bgenk' Yoga adalah salah satu jurnalis otomotif berpengalaman di Indonesia. Spontanitas dan suaranya yang lantang memberi warna kemanapun dia pergi. Keseharian, Yamaha Nmax jadi andalan mobilitas ke kantor atau untuk peliputan. Pengalaman berkendara dan pengetahuan di bidang otomotif roda dua membuatnya kerap ditunjuk sebagai road captain saat Forum Wartawan Otomotif melakukan kegiatan touring. 

Baca Bio Penuh

Model Motor Benelli

Harga Motor Benelli

Tren & Pembaruan Terbaru

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Motor Unggulan Benelli

Video Motor Benelli Terbaru di Oto

Oto
Tonton Video Motor Benelli

Artikel Motor Benelli dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*