Estimasi Banderol Harley-Davidson 350 cc, Cuma Rp 69 juta

Estimasi Banderol Harley-Davidson 350 cc, Cuma Rp 69 juta

Harley-Davidson tengah sibuk mengerjakan naked bike ukuran sedang. Bermesin 350 cc, dijadikan basis untuk memacu penjualan. Menariknya, wujud itu segera muncul di Cina pada 2020. Dan, banderolnya diestimasi hanya Rp 69 juta.

Pengukuhan desain sudah disetujui kedua belah pihak. Ya, dalam proyek ini, mereka tak sendirian. Qianjiang Motorcycle Co. dijadikan partner untuk membangun kuda besi bertajuk HD350. Sebagai informasi, kelompok usaha ini juga memegang merek Benelli. Maka jangan berharap banyak soal mesin konfigurasi V-Twin khas mereka.

Kemungkinan besar, jantung pacu berasal dari Benelli 302S. Pilihan ekonomis, ketimbang Harley harus meriset teknis dari awal lagi. Namun, volume silinder diperbesar menjadi 338 cc, karena 302S berkubikasi 300 cc. Lantas konstruksinya, memakai model dua silinder paralel, berpendingin cairan.

Jika mengacu pada rancang bangun tadi, setidaknya daya sebesar 29 Hp sanggup dilontarkan. Berikut torsi 25,6 Nm. Namun penyesuaian kubikasi boleh jadi menambah beberapa daya kuda lagi. Lumayan untuk motor seukuran itu.

Walau pasti kehilangan bunyi khas, tapi kami yakin basis ini sanggup memberi suara tak kalah garang. Kita tahu, tiap produk Benelli dua silinder meraung seram di jalanan. Tanpa harus mengganti exhaust sekalipun.

Berikutnya soal desain, render yang disebar menunjukkan pula kemiripan dengan 302S. Pakai rangka teralis, fork upside down, serta mono shock setengah tidur di tengah. Pelek palangnya pun terlihat mirip. Tampaknya semua ini benar-benar sekadar pertukaran wajah.

Harley-Davidson mulai terlihat bertugas saat melirik gurat bodi saja. Tangkinya bergaris ala motor klasik. Sementara jok berundak halus ke belakang - dihiasi panel tengah menyambung hingga buritan. Kombinasi hitam-orange tak lupa digebyur, mencirikan karakter brand motor asal Milwaukee.

Belum diketahui pasti bekalan fitur apa yang ditanam. Jika terlalu diserupakan dengan Benelli, kesan eksklusif Harley boleh jadi memudar. Mungkin saja, bakal ada beberapa perangkat canggih membantu pengendara mengendalikan motor.

Melihat fenomena ini, Harley-Davidson jelas membidik pasar mid-size yang sedang jadi primadona di Asia Tenggara. Dan tak menutup kemungkinan, Tanah Air juga menjadi sasaran berniaga setelah Cina dan India. Kembali jadi bukti nyata, segmen itu menggiurkan. BMW, Royal Enfield dan KTM sudah lebih dulu merasakan keuntungan. Sejauh ini, dari informasi yang kami dapat, langkah berikutnya adalah membuat prototipe untuk diuji coba. Besar kemungkinan ia disiapkan untuk EICMA 2020. Tak lama lagi. (Hlm/Ano)

Sumber: Bikedheko

Baca juga: Segini Harga Harley-Davidson Listrik

Helmi Alfriandi

Helmi Alfriandi

Kalau bicara petrolhead, Helmi mungkin salah satu yang cukup ekstrim. Pengetahuan otomotifnya luas, pengalaman menulisnya dimulai sebagai anak magang di Majalah Autocar Indonesia. Sempat berpaling bekerja di perbankan, tapi passion di bidang otomotif yang tidak bisa diabaikan membuatnya berlabuh di OTO.com. Meski sehari-hari menggunakan Suzuki Skywave, tapi di garasi rumahnya ada motor tua yang sedang ia bangun. Helmi juga paham betul mobil lawas, terutama Mercedes-Benz karena ia datang dari keluarga yang menggemari merek Jerman itu.

Baca Bio Penuh

Model Motor Harley Davidson

  • Harley Davidson Fat Bob
    Harley Davidson Fat Bob
  • Harley Davidson Street Bob
    Harley Davidson Street Bob
  • Harley Davidson Street Glide
    Harley Davidson Street Glide
  • Harley Davidson Fat Boy
    Harley Davidson Fat Boy
  • Harley Davidson Road Glide
    Harley Davidson Road Glide
  • Harley Davidson Breakout 117
    Harley Davidson Breakout 117
  • Harley Davidson Road King Special
    Harley Davidson Road King Special
  • Harley Davidson Sportster
    Harley Davidson Sportster
  • Harley Davidson Nightster
    Harley Davidson Nightster
  • Harley Davidson Softail
    Harley Davidson Softail
Harga Motor Harley Davidson

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature
  • Yang Akan Datang

Video Motor Harley Davidson Terbaru di Oto

Oto
  • Test Ride Harley-Davidson Pan America, Tongkrongannya Asyik Teknologinya Ciamik
    Test Ride Harley-Davidson Pan America, Tongkrongannya Asyik Teknologinya Ciamik
    20 Nov, 2023 .
  • 2018 CVO Street Glide (FLHXSE) Harley-Davidson│First Ride and Detailed Review
    2018 CVO Street Glide (FLHXSE) Harley-Davidson│First Ride and Detailed Review
    28 Feb, 2018 . 104K kali dilihat
  • 2018 CVO Road Glide Harley-Davidson (FLTRXSE)│ Detailed Review w/ Riding footage
    2018 CVO Road Glide Harley-Davidson (FLTRXSE)│ Detailed Review w/ Riding footage
    28 Feb, 2018 . 68K kali dilihat
  • 2018 Harley-Davidson CVO Limited FLHTKSE 117ci Burgundy Cherry Sunglo Fade
    2018 Harley-Davidson CVO Limited FLHTKSE 117ci Burgundy Cherry Sunglo Fade
    28 Feb, 2018 . 45K kali dilihat
  • 2018 Harley-Davidson Softail Breakout (FXBR)│Full Review and Test Ride
    2018 Harley-Davidson Softail Breakout (FXBR)│Full Review and Test Ride
    28 Feb, 2018 . 84K kali dilihat
  • 2018 Harley-Davidson® FLHXS - Street Glide Special Vivid Black
    2018 Harley-Davidson® FLHXS - Street Glide Special Vivid Black
    28 Feb, 2018 . 67K kali dilihat
  • Harley Davidson Street Rod : The Good and The Bad : PowerDrift
    Harley Davidson Street Rod : The Good and The Bad : PowerDrift
    28 Feb, 2018 . 204K kali dilihat
  • 2018 ULTRA LIMITED
    2018 ULTRA LIMITED
    28 Feb, 2018 . 1K kali dilihat
  • Harley-Davidson Street 500 First Ride Review | Drive.com.au
    Harley-Davidson Street 500 First Ride Review | Drive.com.au
    23 May, 2016 . 114K kali dilihat
  • Harley-Davidson Street 500 Test Ride | The Gateway to H-D Ownership!
    Harley-Davidson Street 500 Test Ride | The Gateway to H-D Ownership!
    23 May, 2016 . 5K kali dilihat
Tonton Video Motor Harley Davidson

Artikel Motor Harley Davidson dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Harley-Davidson Kenalkan Roadster X440 Bikinan Hero Motor India
    Harley-Davidson Kenalkan Roadster X440 Bikinan Hero Motor India
    Anjar Leksana, 26 Mei, 2023
  • Harley-Davidson X Cruiser Siap Mendebut Pakai Mesin Kecil Qianjiang Motor
    Harley-Davidson X Cruiser Siap Mendebut Pakai Mesin Kecil Qianjiang Motor
    Anjar Leksana, 08 Mar, 2023
  • Indomobil Group Jadi Distributor Resmi Harley-Davidson di Indonesia
    Indomobil Group Jadi Distributor Resmi Harley-Davidson di Indonesia
    Anjar Leksana, 07 Jul, 2022
  • Harley-Davidson Sportster S MY2021 Ditenaga Mesin Pan America
    Harley-Davidson Sportster S MY2021 Ditenaga Mesin Pan America
    Zenuar Istanto, 16 Jul, 2021
  • LiveWire ONE Tampakkan Diri Setelah Resmi Jadi Identitas Baru
    LiveWire ONE Tampakkan Diri Setelah Resmi Jadi Identitas Baru
    Zenuar Istanto, 12 Jul, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*