Suzuki APV Buatan Indonesia Laku di 89 Negara
Di Indonesia, Suzuki APV mengaspal selama 14 tahun. Menurut Suzuki, APV tidak hanya memberikan kenyamanan sebagai kendaraan penumpang, namun juga tangguh sebagai kendaraan komersial. Keunggulan dalam memenuhi beragam kebutuhan inilah, yang membuat APV digemari pasar lokal dan juga ekspor. Kita tengok saja penjualannya.
Sejak 2004 hingga kini, jumlah ekspor APV mencapai 223.341 unit. APV dikirimkan ke 89 negara yang tersebar di kawasan Afrika, Asia, Timur Tengah, Oseania, Amerika Latin dan Carribean. Untuk tahun fiskal 2018 (Januari – Desember), PT Suzuki Indomobil Motor (SIM) menargetkan jumlah ekspor APV sebanyak 17.128 unit.
Kegiatan ekspor APV terbilang tinggi. Beberapa faktor melatarbelakanginya. “APV adalah produk Suzuki dengan jumlah ekspor tertinggi. Capaian ini didukung beberapa hal, seperti APV juga telah memenuhi standar emisi gas buang Euro 4 dan Euro 5. Ke depannya kami terus mengembangkan pasar ekspor untuk memenuhi kebutuhan negara lain akan kendaraan multifungsi,” papar Hady Surjono Halim, Department Head of Export Import PT SIM.
Saat ini kebutuhan konsumen pada kendaraan multifungsi dan ekonomis terus meningkat, khususnya pada konsumen fleet. “APV identik dengan ruang kabin yang luas. Sehingga memberi kenyamanan saat berkendara, serta didukung performa mesin yang tangguh. Keunggulan-keunggulan ini sesuai dengan beragam kebutuhan konsumen fleet,” tambah Makmur, 4W Sales Director PT SIS.
Untuk pasar lokal, salah satu pasar potensial APV adalah konsumen fleet. Paling banyak terdiri dari pengusaha dan pemerintah. Hingga periode September 2018, Suzuki memasarkan sebanyak 3.428 unit APV untuk pasar fleet. Hasil penjualan ini berkontribusi sebanyak 44%, terhadap total penjualan fleet Januari-September 2018.
APV memiliki daya tarik tersendiri bagi konsumen fleet di Indonesia karena dapat memenuhi beragam kebutuhan konsumen. Misalnya saja sebagai kendaraan operasional perusahaan, shuttle di bidang pariwisata, ambulan, mobil toko untuk beragam jenis usaha, angkutan kota dan dump truck.
Menurut Suzuki, APV digemari pasar lantaran selling point (ergonomis). Ia dirancang dengan ruang kabin yang luas, berkapasitas delapan penumpang. Dengan Air Intake System dan ground clearance yang tinggi, sehingga mudah melahap kontur jalan yang tak rata.
Nah, segmen konsumen macam ini biasanya disebut dengan istilah fleet customer. Mereka menjadi incaran banyak brand otomotif, karena volume pembeliannya yang besar. Konsumen jenis ini biasanya melakukan pembelian kendaraan baru dalam jumlah besar. Paling sering untuk penyegaran kendaraan yang lama, maupun untuk menambah jumlah armada. (Alx/Odi)
Baca Juga: Tebar Promo Menjelang AFF Suzuki Cup 2018
Jual mobil anda dengan harga terbaik
-
Jelajahi Suzuki APV Arena
Model Mobil Suzuki
Promo Suzuki APV Arena, DP & Cicilan
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Suzuki APV Arena Terbaru di Oto
Bandingkan & Rekomendasi
|
|
Mesin
1493
|
1991
|
Tenaga
93
|
211
|
Tempat Duduk
2
|
7
|
Jenis Transmisi
Manual
|
Otomatis
|
|
Tren Minivans
- Populer
Artikel Mobil Suzuki APV Arena dari Carvaganza
Artikel Mobil Suzuki APV Arena dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice