Subaru: Tidak Ada WRX Baru Hingga Tahun 2020
Subaru memastikan tidak akan melakukan pembaruan pada WRX hingga tahun 2020. Pasalnya, mereka tidak ingin WRX menggunakan desain platform terbarunya, Subaru Platform Global (SGP). Platform ini sebelumnya telah digunakan Subaru pada model terbaru Impreza. Sementara, pernyataan terkait tidak akan dilahirkan generasi WRX ini diungkapkan langsung oleh senior Engineer Subaru.
"WRX akan facelift segera, bukan perubahan secara total karena model baru sudah diluncurkan tahun lalu. Sementara untuk selanjutnya, siklus model terbaru diluncurkan pada sekitar empat atau lima tahun," papar senior Engineer Subaru seperti yang diberitakan Inautonews.
Ia menambahkan, dengan menggunakan masa siklus itu, Subaru akan melakukan perubahan besar pada WRX. "Saat itu Anda akan melihat WRX dengan perubahan total," tambahnya.
Diprediksi, perubahan yang dilakukan Subaru pada WRX terbaru selanjutnya tidak hanya fokus pada bagian penampilan, namun juga dari sektor performa dan teknologi. Tidak menutup kemungkinan, nantinya Subaru WRX lahir menggunakan penggerak hybrid berperforma tinggi guna menghasilkan akselerasi agresif pada sedan sport ini.
Selain itu, WRX akan menggendong motor menggerakkan as roda belakang dan sistem penggerak semua roda terbaru Subaru. Pengembangan fitur dan teknologi yang disebutkan tadi, membuat Subaru harus melakukan studi dan pengembangan sehingga membutuhkan waktu sampai empat tahun ke depan.
Toh WRX facelift tetap diperkenalkan Subaru pada 2018. Diprediksi WRX facelift akan sedikit mengadopsi desain dari Impreza serta memiliki power yang lebih besar dari WRX yang ada hingga hingga 305 tenaga kuda.
Untuk tetap menggoda calon pembeli, di awal Oktober 2016 lalu Subaru meluncurkan WRX STI S4 Limited Edition. Berbagai ubahan dilakukan pada mobil yang dipasarkan secara terbatas ini, seperti penggunaan under spoiler serta velg berukuran 19 inci yang didesain BBS. Sedang di bagian mesin, mobil yang menggunakan basis WRX S4 ini terbenam mesin direct injection Turbo 4 silinder berkapasitas empat silinder yang mampu menghasilkan daya hingga 300 tenaga kuda.
Baca Juga: Kenapa Subaru ini dihargai Rp 3 Milyar?
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Subaru
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Populer
Video Mobil Subaru Terbaru di Oto
Artikel Mobil Subaru dari Carvaganza
Artikel Mobil Subaru dari Zigwheels
- Motovaganza