Renault Yakin Jualan Triber di Indonesia, Ini Alasannya

Renault Yakin Jualan Triber di Indonesia, Ini Alasannya

LMPV murah, Renault Triber, mendebut publik pada GIIAS 2019. Menawarkan konfigurasi 7-seater dan sejumlah fitur, Renault percaya diri Triber bisa bersaing di pasar Indonesia. Diungkap oleh Davy J. Tuilan, COO Maxindo Renault Indonesia, Triber punya bekal untuk bisa berhasil di Indonesia.

Menurut Davy, bekal Triber untuk sukses datang dari aliansi global Renault-Nissan-Mitsubishi. Kedigdayaan aliansi itu, dalam skala global, bisa menjamin kesuksesan Triber di Indonesia. "Siapa aliansi yang terbesar di dunia? Renault-Mitsubishi-Nissan. Jika aliansi bisa jadi besar, mengalahkan Volkswagen dan Toyota, berarti mereka punya sesuatu yang bisa dibawa ke Indonesia buat bisa sukses," ungkapnya kepada Liputan6 di sela perkenalan Triber pada media (12/7).

Selain itu, masih kata Davy, dunia otomotif saat ini sudah berubah. Pembeli tak lagi seperti dulu yang cuma memikirkan merek, harga jual kembali dan paket kredit. "Jika 20 atau 15 tahun lalu konsumen beli mobil tidak pernah bertanya soal servis dan spare part, yang penting resale value dan paket kredit. Sekarang orang tanya servis, ketersediaan suku cadang dan biaya kepemilikan," paparnya.

Davy juga menyinggung, kalau dulu merek yang digunakan orangtua sering turun ke anaknya, saat ini sudah tidak begitu. Pembeli lebih dalam melakukan survei, apalagi bisa dilakukan dari dunia maya. "Jadi kami sediakan produk yang bagus, mengenalkan produk, memanfaatkan momen GIIAS. Kami yakin berhasil dan tidak ada kekhawatiran dengan pesaing-pesaing yang besar," pungkas Davy.

Terlepas dari dukungan aliansi dan merek Renault sendiri, Davy punya keyakinan Triber produk yang bagus. Ia sempat mengungkap kualitasnya boleh diadu, meski status Triber mobil buatan India. Bekal spesifikasi Triber juga jadi salah satu poin jual. Mesin kecil, misalnya, bisa mengejar efisiensi luar biasa, apalagi kalau dipakai di perkotaan. Triber menggendong mesin 3-silinder 1,0 liter bertenaga 73 PS dan torsi maksimum 96 Nm. Pilihan transmisi ada manual 5-speed dan AMT 5-speed.

Soal fitur juga diklaim Davy sudah "Indonesia Banget". Bahkan beberapa di antaranya terhitung mewah di segmennya. Selain tujuh kursi dengan pengaturan dan pelipatan yang fleksibel, Triber punya fitur seperti soket listrik untuk pengisi daya smartphone di tiap baris. Panel meter sudah digital, sesuatu yang belum dijumpai pada segmen mobil murah. Ada juga tombol start/stop untuk mengakses mesin dan tentunya smart entry dengan kunci remot berbentuk kartu. Unik dan menarik.

Paling mencolok, infotainment layar sentuh dengan beragam konektivitas dan dukungan Apple CarPlay dan Android Auto. Layar sentuh saja sudah merupakan fitur mewah di segmen LMPV, apalagi bisa terhubung dengan Apple CarPlay. Bahkan sekelas BMW saja baru mendapat Apple CarPlay di Indonesia.

Oke, Triber punya banyak bekal fitur. Tapi itu saja tak cukup buat bersaing di Indonesia. Apalagi kalau harga Renault Triber kurang kompetitif, kian sulit untuk bersaing. Menurut perkiraan, banderol Triber tak kurang dari Rp 150 jutaan. Bahkan bisa menyentuh Rp 180 juta untuk varian paling komplet. (Tom/Odi)

Sumber: Liputan6

Baca Juga: Renault Triber Resmi Hadir di Indonesia, Ini Spesifikasi dan Foto Lengkapnya

Ardiantomi

Ardiantomi

Ardiantomi, atau yang akrab disapa Tomi ini awalnya tidak menggeluti dunia otomotif hingga ia menyadari pasion-nya dalam mengemudi dan memutuskan untuk lebih memahami seluk-beluk otomotif. Pria yang sudah piawai mengemudi sejak usia 12 tahun ini kemudian memiliki hasrat untuk dapat mencoba semua jenis mobil yang ada di dunia.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Renault

  • Renault KWID
    Renault KWID
  • Renault Triber
    Renault Triber
  • Renault Kiger
    Renault Kiger
Harga Mobil Renault

Jangan lewatkan

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil Renault Triber Terbaru di Oto

Oto
  • Renault Triber | First Impression | MPV-7 Seater Bermesin 1.0 Liter | OTO.com
    Renault Triber | First Impression | MPV-7 Seater Bermesin 1.0 Liter | OTO.com
    13 Jul, 2019 .
Tonton Video Mobil Renault Triber

Bandingkan & Rekomendasi

Renault Triber
Renault Triber
Rp 187,9 Juta
Harga Triber
Wuling Confero
Wuling Confero
Rp 181,3 Juta
Harga Confero
Wuling Formo
Wuling Formo
Rp 152,7 - 169,6 Juta
Harga Formo
Toyota Calya
Toyota Calya
Rp 167,3 - 190 Juta
Harga Calya
Daihatsu Sigra
Daihatsu Sigra
Rp 139 - 182,6 Juta
Harga Sigra
Mesin 999
1485
1206
1197
998
Panjang 3990 mm
-
4493 mm
4110 mm
4110 mm
Lebar 1739 mm
1691 mm
1691 mm
1655 mm
1655 mm
Tinggi 1643 mm
1715 mm
1715 mm
1600 mm
1600 mm
Tempat Duduk 7
8
2
7
7
Jenis Transmisi Manual
Manual
Manual
Manual
Manual
Mesin 1.0L Petrol Engine, 3 Cylinder 12 Valve
1.5 L
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.2L Petrol Engine, In-line 4 Cylinder 16 Valve DOHC
1.0L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC
Bandingkan Sekarang

Tren MPV

  • Yang Akan Datang
  • BYD D9 ev
    BYD D9
    Rp 1,056 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Nov, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Mitsubishi Xpander Hybrid hev
    Mitsubishi Xpander Hybrid
    Rp 405,5 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Lexus LM 2024
    Lexus LM 2024
    Rp 30,63 Milyar Perkiraan Harga Jakarta Selatan
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 7 ev
    Maxus Mifa 7
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • ZEEKR 009 ev
    ZEEKR 009
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan
  • Maxus Mifa 9 ev
    Maxus Mifa 9
    Harga menyusul
    Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
Mobil MPV Yang Akan Datang

Artikel Mobil Renault Triber dari Carvaganza

  • Varian Matic Renault Triber Pakai Transmisi AMT (Automated Manual Transmission)
    Varian Matic Renault Triber Pakai Transmisi AMT (Automated Manual Transmission)
    Rizki Satria, 16 Okt, 2020
  • Renault Triber Dipastikan Meluncur Bulan Depan di GIIAS 2019
    Renault Triber Dipastikan Meluncur Bulan Depan di GIIAS 2019
    Raju Febrian, 21 Jun, 2019

Artikel Mobil Renault Triber dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Artikel Feature
  • Sangat Jarang Terlihat di Jalanan, Segini Harga Bekas Renault Triber
    Sangat Jarang Terlihat di Jalanan, Segini Harga Bekas Renault Triber
    Anjar Leksana, 30 Jun, 2022
  • Renault Triber AMT Sudah Tersedia, Banderolnya Mulai Rp 179,9 Juta
    Renault Triber AMT Sudah Tersedia, Banderolnya Mulai Rp 179,9 Juta
    Ivan Hermawan, 15 Okt, 2020
  • Renault Luncurkan Edisi Spesial Triber MCJ, Lebih Mahal Rp 4 Juta
    Renault Luncurkan Edisi Spesial Triber MCJ, Lebih Mahal Rp 4 Juta
    Anjar Leksana, 02 Okt, 2020
  • 10 Data dan Fakta Renault Triber
    10 Data dan Fakta Renault Triber
    Raju Febrian, 21 Sep, 2020
  • Tiga Varian Renault Triber, Mana yang Paling Oke?
    Tiga Varian Renault Triber, Mana yang Paling Oke?
    Raju Febrian, 20 Sep, 2020
  • Cari SUV, Kenapa Tak Coba Renault Triber Atau Suzuki Ignis?
    Cari SUV, Kenapa Tak Coba Renault Triber Atau Suzuki Ignis?
    Raju Febrian, 30 Sep, 2020

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*