Neta Bicara Strategi Produksi di Indonesia

Targetkan lokal konten untuk harga kompetitif

Neta Bicara Strategi Produksi di Indonesia

Neta punya ambisi kuat untuk melakukan penetrasi pasar mobil listrik di Indonesia. Tahun depan, merek asal Tiongkok ini sudah merencanakan perakitan lokal Neta V di Tanah Air. Tidak tanggung-tanggung, angka yang diincar adalah 10.000 unit per tahun.

KEY TAKEAWAYS

  • Neta mulai produksi lokal pada kuartal kedua 2024

    Langkah CKD sampai IKD penting untuk strategi harga
  • Jason Ding, Managing Director PT Neta Auto Indonesia (NAI) mengungkapkan peluncuran Neta V versi rakitan lokal akan dilakukan pada kuartal kedua. Neta sendiri sudah menandatangani kerja sama dengan PT Handal Indonesia Motor (HIM) yang memiliki fasilitas perakitan otomotif di Pondok Ungu, Bekasi.

    "Kami percaya produk Neta V diterima dengan baik sejak perkenalan di GIIAS lalu. Kami menargetkan perakitan lokal pada Q2 tahun depan dan dilanjut melakukan perakitan model Neta U di Q4. Langkah maju ini tentu dilakukan bertahap. Saat ini kami berusaha memenuhi permintaan yang sudah masuk untuk Neta V. Kami optimis pasar Indonesia, meski era EV baru mulai, tapi dengan produk dan harga yang kami tawarkan, termasuk langkah CKD dan nantinya IKD, akan membuat harga kompetitif," ucap Ding di sela peluncuran Neta V, (24/10).

    Ding memang mengakui, langkah CKD dan berlanjut ke IKD (incompletely knock down) akan jadi strategi penting untuk harga. Ini jadi salah satu syarat untuk semakin memasyarakatkan kendaraan listrik di Indonesia. Neta sendiri sesumbar menjadi satu-satunya produk EV yang menawarkan dimensi, fitur, dan harga yang kompetitif di Indonesia. Ini yang membuat mereka lebih percaya diri.

    Baca Juga: Neta V Resmi Meluncur, Harga Tetap Rp379 Juta

    Neta juga bersiap dengan syarat bantuan pemerintah dalam hal lokal konten yang lebih besar. Fajrul Ilhami, Director of External Affair and Product PT NAI menjelaskan untuk menuju syarat tersebut butuh beberapa tahapan. Saat ini Neta masuk pada tahap pertama yakni CBU impor, kedua CKD pada Q2 2024 dan pada kahirnya IKD yang belum ditentukan waktunya.

    "Dari regulasi, IKD ada persyarakat komponen yang dilokalkan, ada komponen wajib, itu yang kita harus persiapan. Kami masih studi sembari melihat insentif yang disiapkan pemerintah dan kita bisa inline. Ini semua masih didiskusikan," ucap Fajrul di waktu yang sama.

    Menurut Fajrul, Neta akan melihat suplier yang bisa memenuhi syarat yang diinginkan. Beberapa part yang bisa dilokalkan kemungkinan seperti pelek, ban, serta komponen lainnya. Paling akhir tentunya baterai yang menjadi inti kendaraan listrik.

    "Harapannya dengan lokal konten, harga tentu bisa lebih kompetitif, dan tidak ada kendala masalah jumlah impor. Jika bisa IKD tentu lebih fleksibel soal jumlah dan itu sekarang jadi rencana jangka panjang kami," ucap Fajrul.

    Saat ini Neta tengah berusaha mengantarkan unit perdana ke konsumen yang telah memesan Neta V paling awal. Total sekitar 200 unit akan disebarkan ke diler di November untuk segera dihantarkan ke garasi konsumen. (STA/ODI)

     

    Baca Juga: Pemesan Pertama Neta V Siap-siap Terima Unit Bulan Depan

    Setyo Adi Nugroho

    Setyo Adi Nugroho

    Pemuda asal Yogyakarta yang gemar fotografi dan dunia otomotif. Adi, begitu ia disapa, sudah cukup lama berkecimpung di jurnalisme. Khususnya otomotif. Salah satu poin paling menarik dari dirinya, sang bapak mengoleksi motor Honda Supra. Berlanjut sampai dirinya yang tetap setia menggunakan moped atau motor bebek Honda Supra di tengah terpaan gelombang skutik.

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil Neta

    • Neta V-II ev
      Neta V-II
    • Neta X ev
      Neta X
    • Neta V ev
      Neta V
    Harga Mobil Neta

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Tren & Pembaruan Terbaru

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature

    Mobil Unggulan Neta

    • Yang Akan Datang
    • Neta U ev
      Neta U
      Rp 463,76 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan TBA Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil Neta Terbaru di Oto

    Oto
    • VARIAN TERMURAH NETA X 500 ELITE, HEMAT RP20 JUTA DAPAT APA SAJA?
      VARIAN TERMURAH NETA X 500 ELITE, HEMAT RP20 JUTA DAPAT APA SAJA?
      04 Oct, 2024 .
    • Jajal Neta V-II dari Bandung ke Jakarta, Ternyata Begini ADASnya | Media Drive
      Jajal Neta V-II dari Bandung ke Jakarta, Ternyata Begini ADASnya | Media Drive
      07 Aug, 2024 .
    • Neta V-II Tampil Lebih Menarik dengan Harga yang Kompetitif!
      Neta V-II Tampil Lebih Menarik dengan Harga yang Kompetitif!
      06 May, 2024 .
    • Neta V II 2024, Facelift Penting Jadi Bikin Lengkap dan Menarik
      Neta V II 2024, Facelift Penting Jadi Bikin Lengkap dan Menarik
      06 May, 2024 .
    • Electria Vol.2 : NETA V Calon Primadona Kaum Mendang-mending
      Electria Vol.2 : NETA V Calon Primadona Kaum Mendang-mending
      30 Jan, 2024 .
    • Neta V, Nambah Lagi Mobil Listrik Harga Terjangkau
      Neta V, Nambah Lagi Mobil Listrik Harga Terjangkau
      25 Oct, 2023 .
    • First Drive Neta V, Spek Menarik dari EV Tiongkok | GIIAS 2023
      First Drive Neta V, Spek Menarik dari EV Tiongkok | GIIAS 2023
      28 Aug, 2023 .
    • NETA V, Pre-Book Cuma Rp379 Jutaan! | First Impression
      NETA V, Pre-Book Cuma Rp379 Jutaan! | First Impression
      17 Aug, 2023 .
    Tonton Video Mobil Neta

    Artikel Mobil Neta dari Carvaganza

    • Neta Catat Lebih dari 300 SPK Selama GJAW 2024
      Neta Catat Lebih dari 300 SPK Selama GJAW 2024
      Muhammad Hafid, 05 Des, 2024
    • Neta Tambah Dealer di Pluit, Optimis Dorong Penjualan Akhir Tahun
      Neta Tambah Dealer di Pluit, Optimis Dorong Penjualan Akhir Tahun
      Alvando Noya, 22 Nov, 2024
    • Neta Indonesia Ungkap Komitmen Ekspansi Model dan Dealer Tahun Depan
      Neta Indonesia Ungkap Komitmen Ekspansi Model dan Dealer Tahun Depan
      Muhammad Hafid, 15 Nov, 2024
    • Neta Bakal Bawa Banyak Promo di GJAW 2024
      Neta Bakal Bawa Banyak Promo di GJAW 2024
      Muhammad Hafid, 12 Nov, 2024
    • Neta X Pakai Baterai Buatan Lokal, Apa Saja Benefitnya?
      Neta X Pakai Baterai Buatan Lokal, Apa Saja Benefitnya?
      Anjar Leksana, 01 Nov, 2024

    Artikel Mobil Neta dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
      Keuntungan Baterai LFP Buatan Lokal yang Dipakai Neta X
      Anjar Leksana, 04 Nov, 2024
    • Neta Sediakan DP 0 Persen dan Aneka Hadiah Selama Oktober 2024
      Neta Sediakan DP 0 Persen dan Aneka Hadiah Selama Oktober 2024
      Anjar Leksana, 18 Okt, 2024
    • Unit Neta X Mulai Dikirimkan ke Tangan Konsumen 
      Unit Neta X Mulai Dikirimkan ke Tangan Konsumen 
      Anjar Leksana, 30 Sep, 2024
    • Harga Neta X 500 Elite dan Supreme Diumumkan, Angkanya Kompetitif
      Harga Neta X 500 Elite dan Supreme Diumumkan, Angkanya Kompetitif
      Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
    • Neta X Gunakan Baterai Lokal dan Kantongi TKDN 44 Persen
      Neta X Gunakan Baterai Lokal dan Kantongi TKDN 44 Persen
      Anjar Leksana, 20 Sep, 2024
    • First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
      First Drive Neta X 500: Tampilan Menawan, Performa Pas dan Kompetitif
      Anjar Leksana, 28 Sep, 2024
    • Test Drive Neta V-II: Lebih Lengkap, Tetap Murah, Patut Dipertimbangkan?
      Test Drive Neta V-II: Lebih Lengkap, Tetap Murah, Patut Dipertimbangkan?
      Wahyu Hariantono, 13 Agu, 2024
    • Test Drive Neta V: Semarang - Jakarta Tanpa Perlu Charge Baterai
      Test Drive Neta V: Semarang - Jakarta Tanpa Perlu Charge Baterai
      Muhammad Hafid, 29 Jan, 2024

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*