MG Cyberster, Performa bak Supercar tanpa Menghasilkan Emisi

Menghidupkan lagi roadster MG klasik dengan DNA sport kuat

MG Cyberster, Performa bak Supercar tanpa Menghasilkan Emisi

Mobil listrik atap terbuka memang masih jarang dan belum serius digarap pabrikan. Tapi untuk MG Cyberster seolah menjadi perkecualian, bahkan bisa dianggap perlu. Karena brand ini punya terkenal akan model roadster berjiwa sporty yang telah melegenda. Ambil contoh MGA yang beredar tahun 1950-an dan MGB yang tersohor pada 1960-an sampai 1970-an. Meski siklus hidup tak panjang, mereka adalah mobil klasik dengan nilai tetap tinggi,.

KEY TAKEAWAYS

  • MG Cyberster dikembangkan di MG Advanced Design Center London

    Memakai sasis Modular Scalable Platform (MSP) yang juga dipakai MG 4 EV
  • Dua varian penggerak ditawarkan

    Rear-motor RWD dan dual-motor AWD
  • Kiprah MG Roadster sempat vakum panjang sebelum hidup kembali pada tahun 1995 lewat MG F. Saat itu perusahaan berada di bawah MG Rover Group yang kolaps pada 2005. Lalu dilanjutkan oleh MG TF dari 2002 sampai 2011, dalam era peralihan ke tangan Nanjing Automobile sebelum diakuisisi SAIC Motor. Mereka adalah roadster mid-engine berpenggerak roda belakang. Sayang eksistensinya tidak sepopuler MGB klasik.

    MG Cyberster Concept

    Di bawah payung SAIC Motor, nama MG Motor kembali mentereng. Model-model baru lahir, membawa teknologi dan desain segar. Begitu pula powertrain listrik, MG pun tumbuh sebagai pabrikan dengan masa depan cerah soal energi terbarukan. Berbagai line-up elektrik makin lengkap, mulai dari SUV sampai station wagon. Penerus MGB Roadster pun bereinkarnasi jadi mobil listrik.

    MG Cyberster Concept diperkenalkan secara resmi pada 30 Maret 2021. Berlanjut kemunculan perdana di Shanghai Auto Show 2021 pada 20 April. Harusnya jadwal debut tahun 2020. Tapi karena pandemi COVID-19 semuanya tertunda. Desain versi konsep jauh lebih radikal dari model produksi. Lampu depan disebut “Magic Eye” model pop-up. Kemudian lampu belakang mencirikan bentuk Union Jack sebagai bendera United Kingdom.

    Cyberster memang dikembangkan oleh tim di MG Advanced Design Center di London, Inggris. Dirancang untuk menerjemahkan bahasa desain masa depan MG, sekaligus kemampuan teknologi mutakhir mereka. Seolah menghidupkan tradisi lama, Cyberster terlahir sebagai roadster dua-pintu, dua-penumpang dengan atap canvas. Banyak mengambil ciri khas dari MGB Roadster lewat beberapa lekukan halus klasik yang pintar dikemas dalam modernitas. Dibalik kulit tersimpan ragam high-tech. Salah satunya kokpit kemudi ala interactive gaming, konektivitas 5G dan performa tinggi.

    Versi pra-produksi pertama kali diperlihatkan melalui siaran pers ke media pada April 2023. Memperlihatkan penampilan berbeda, seperti headlamp bukan model pop-up dan pamer pintu gaya scissor. Kemudian mendebut global, juga di Shanghai Auto Show. Sekaligus pengumuman kalau Cyberster bakal diproduksi dan dijual pertengahan 2024, bertepatan ulang tahun MG ke-100. Kemudian wujudnya benar-benar memukau publik saat event Goodwood Festival of Speed berlangsung.

    Baca Juga: Tumbuh Pesat, Begini Gambaran Pasar MG Motor di Thailand

    Mendarat di Thailand, Menuju Indonesia?

    Tak berselang lama, MG memberi kejutan lagi. Cyberster diboyong ke Asia Tenggara untuk pertama kali, tepatnya dipamerkan di Thailand International Motor Expo 2023. Sekaligus pertanda roadster listrik ini dijual untuk kawasan ini, bahkan keran pemesanan sudah dibuka untuk calon konsumen Thailand.

    Saya menyaksikan sendiri seremoni peluncurannya. Dan melihat langsung kemolekan desain hasil karya MG Design Center. Mobil yang dipajang berwarna red-wine dan masih setir kiri. Tapi semua sudah model jadi untuk masuk jalur produksi kelak. Paling keren, bukaan pintu model scissors door. Sudut terbuka ke atas beroperasi secara elektronik.

    Desain keseluruhan begitu berbeda dibanding konsepnya. Lebih konvensional karena sudah disesuaikan kebutuhan pasar, ukuran roda pun realistis. Pertama melihat, ternyata ukurannya tergolong besar. Tidak seperti tampilan di gambar. Panjangnya 4.533 mm, lebar 1.912 mm, tinggi 1.328 mm dan wheelbase 2.689 mm. Ia berdiri di atas konstruksi Modular Scalable Platform (MSP). Sasis fleksibel yang dirancang bisa dipakai untuk model hatchback, sedan, SUV hingga mobil sport. Asal tahu, MG 4 EV juga pakai platform ini.

    Spesifikasi MG Cyberster sudah terkuak. Tawaran powertrain ada dua pilihan: rear-motor RWD dan dual-motor AWD. Untuk motor tunggal, tenaga dihasilkan sebesar 230 kW (308 hp/313 PS) menuju roda belakang. Kapasitas baterainya 64 kWh dengan klaim daya jelajah sejauh 520 km berdasarkan CLTC.

    Varian AWD sepertinya paling banyak diincar. Karena memakai dua motor di kedua as roda, sehingga tercipta output setara supercar. Tenaganya 400 kW (536 hp/544 PS), plus torsi 725 Nm tersalur ke empat roda. Kapasitas baterai sebesar 77 kWh sehingga mampu menjelajah hingga 580 km (CLTC). Penggerak AWD diyakini menghasilkan kestabilan dan pengendalian hebat. Sekaligus membantu dalam berakselerasi secepat kilat. Klaim dari pabrikan, 0-100 km/jam cuma 3,2 detik. Jelas salah satu mobil listrik performa tinggi yang patut diperhitungkan. Terlebih lagi, tidak menghasilkan emisi sama sekali.

    Kabarnya MG Cyberster juga akan singgah ke Indonesia. Belum diketahui pasti apakah akan langsung dijual atau tidak, tentunya publik Tanah Air bisa melihat kecantikannya secara langsung. Bila sesuai rencana, bakal tampil di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Patut ditunggu! (ODI)

     

    Baca Juga: MG Cyberster Debut Asia Tenggara di Thailand Motor Expo 2023

    Contents

    Anindiyo Pradhono

    Anindiyo Pradhono

    Pria yang akrab disapa Odi ini memiliki pengetahuan luas soal dunia otomotif. Belasan tahun sudah berkecimpung di dunia yang sesuai passion-nya ini. Berbagai mobil telah dicicipi. Mulai dari mobil-mobil keluaran terbaru, mobil listrik, hybrid, sportscar, supercar hingga mobil balap formula. 

    Baca Bio Penuh

    Jual mobil anda dengan harga terbaik

    Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
    Listing gratis Listing gratis
    Daftarkan mobil Anda

    Model Mobil MG

    • MG 4 EV ev
      MG 4 EV
    • MG ZS
      MG ZS
    • MG 5 GT
      MG 5 GT
    • MG VS HEV hev
      MG VS HEV
    • MG HS
      MG HS
    • MG ZS EV ev
      MG ZS EV
    • MG Cyberster ev
      MG Cyberster
    Harga Mobil MG

    GIIAS 2024

    IMOS 2024

    Anda mungkin juga tertarik

    • Berita
    • Artikel feature
    • Yang Akan Datang
    • MG 3 hev
      MG 3
      Rp 203,04 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan
    • MG Gloster
      MG Gloster
      Rp 628,17 Juta Perkiraan Harga Jakarta Selatan
      Perkiraan Diluncurkan Des, 2024 Kabari Saya Saat Diluncurkan

    Video Mobil MG Terbaru di Oto

    Oto
    • MG Cyberster, Sportscar EV Sekencang Taycan Turbo | GIIAS 2024
      MG Cyberster, Sportscar EV Sekencang Taycan Turbo | GIIAS 2024
      23 Jul, 2024 .
    • Electria Vol.2 : MG 4 EV, Mobil Listrik Seru Buat Berpetualang | Part 1
      Electria Vol.2 : MG 4 EV, Mobil Listrik Seru Buat Berpetualang | Part 1
      08 Jan, 2024 .
    • 3 Mobil MG Ini Siap Masuk Pasar Indonesia | First Impression
      3 Mobil MG Ini Siap Masuk Pasar Indonesia | First Impression
      08 Jan, 2024 .
    • MG Cyberster 2023 Debut di Asia Tenggara, Siap Hadir di Indonesia | First Impression
      MG Cyberster 2023 Debut di Asia Tenggara, Siap Hadir di Indonesia | First Impression
      08 Jan, 2024 .
    • Menjelajahi Toll Trans Jawa Bareng MG 4 EV, Memenuhi Semua Ekspektasi
      Menjelajahi Toll Trans Jawa Bareng MG 4 EV, Memenuhi Semua Ekspektasi
      09 Oct, 2023 .
    • Periklindo Electric Vehicle Show ( PEVS) 2023, Surga Pecinta Kendaraan Listrik | Special Event
      Periklindo Electric Vehicle Show ( PEVS) 2023, Surga Pecinta Kendaraan Listrik | Special Event
      09 Jun, 2023 .
    • Jajal New MG HS, Kini Punya Wajah Baru dan Fitur Berlimpah
      Jajal New MG HS, Kini Punya Wajah Baru dan Fitur Berlimpah
      20 Feb, 2023 .
    • MG Extender, Double Cabin Gagah! | First Impression [GIIAS 2022]
      MG Extender, Double Cabin Gagah! | First Impression [GIIAS 2022]
      01 Sep, 2022 .
    • GIIAS 2021 | MG 5 GT & MG 5 EV | Sedan Sport & Wagon Electric ber-DNA Inggris
      GIIAS 2021 | MG 5 GT & MG 5 EV | Sedan Sport & Wagon Electric ber-DNA Inggris
      15 Nov, 2021 .
    • MG HS Magnify i-Smart | Boyong Teknologi Canggih dengan Harga Atraktif | First Impression
      MG HS Magnify i-Smart | Boyong Teknologi Canggih dengan Harga Atraktif | First Impression
      07 Jun, 2021 .
    Tonton Video Mobil MG

    Artikel Mobil MG dari Carvaganza

    • GJAW 2024: MG G90 Sapa Masyarakat Indonesia, MPV Mewah Lawan Alphard
      GJAW 2024: MG G90 Sapa Masyarakat Indonesia, MPV Mewah Lawan Alphard
      Alvando Noya, Hari ini
    • MG Cyberster Resmi Diserahkan ke 10 Konsumen Pertama di Indonesia
      MG Cyberster Resmi Diserahkan ke 10 Konsumen Pertama di Indonesia
      Anjar Leksana, 19 Nov, 2024
    • UABS Targetkan Tambah TKDN Mobil Listrik MG Sampai 80 Persen
      UABS Targetkan Tambah TKDN Mobil Listrik MG Sampai 80 Persen
      Setyo Adi, 11 Nov, 2024
    • MG 3 Hybrid Bakal Muncul di GJAW 2024, Pertama Jadi Hatchback Elektrifikasi
      MG 3 Hybrid Bakal Muncul di GJAW 2024, Pertama Jadi Hatchback Elektrifikasi
      Setyo Adi, 07 Nov, 2024
    • Kolaborasi MG dan UABS: Luncurkan Produksi Baterai Kendaraan Listrik di Indonesia
      Kolaborasi MG dan UABS: Luncurkan Produksi Baterai Kendaraan Listrik di Indonesia
      Setyo Adi, 06 Nov, 2024

    Artikel Mobil MG dari Zigwheels

    • Motovaganza
    • Review
    • Artikel Feature
    • MG Cyberster Mulai Diterima Konsumen
      MG Cyberster Mulai Diterima Konsumen
      Anjar Leksana, 18 Nov, 2024
    • MG Indonesia Meresmikan Fasilitas Perakitan Baterai
      MG Indonesia Meresmikan Fasilitas Perakitan Baterai
      Setyo Adi, 08 Nov, 2024
    • Baterai Solid State Mulai Dipakai MG Tahun Depan
      Baterai Solid State Mulai Dipakai MG Tahun Depan
      Muhammad Hafid, 09 Sep, 2024
    • MG 4 EV Perdana Berkontribusi di Event Internasional di Bali
      MG 4 EV Perdana Berkontribusi di Event Internasional di Bali
      Setyo Adi, 04 Sep, 2024
    • MG4 EV XPower Tawarkan Peforma Setara Supercar
      MG4 EV XPower Tawarkan Peforma Setara Supercar
      Anindiyo Pradhono, 01 Agu, 2024
    • First Drive MG4 EV di Thailand: Siap-siap Masuk Indonesia
      First Drive MG4 EV di Thailand: Siap-siap Masuk Indonesia
      Muhammad Hafid, 12 Des, 2022
    • First Drive MG 5 GT Magnify: Magnet Baru di Segmen Sedan
      First Drive MG 5 GT Magnify: Magnet Baru di Segmen Sedan
      Setyo Adi, 29 Jun, 2022
    • First Drive MG HS Magnify i-Smart: Coba Memikat Lewat Teknologi
      First Drive MG HS Magnify i-Smart: Coba Memikat Lewat Teknologi
      Ahmad Karim, 28 Mei, 2021
    • First Drive MG ZS EV: Rasa Berbeda dalam Tampilan Konvensional
      First Drive MG ZS EV: Rasa Berbeda dalam Tampilan Konvensional
      Ahmad Karim, 26 Apr, 2021
    • MG HS Ignite: Label Harga Murah Bukan Berarti Inferior
      MG HS Ignite: Label Harga Murah Bukan Berarti Inferior
      Ahmad Karim, 27 Nov, 2020
    • MG ZS EV vs Hyundai Kona Electric, Gali Potensi Crossover Niremisi
      MG ZS EV vs Hyundai Kona Electric, Gali Potensi Crossover Niremisi
      Ahmad Karim, 04 Mei, 2021
    • 7 Alasan Ini Membuat MG HS Ignite Layak Dipinang
      7 Alasan Ini Membuat MG HS Ignite Layak Dipinang
      Ahmad Karim, 05 Des, 2020
    • MG ZS Ignite vs Kia Sonet Premiere, Crossover Murah Saling Perang Fitur
      MG ZS Ignite vs Kia Sonet Premiere, Crossover Murah Saling Perang Fitur
      Ahmad Karim, 24 Nov, 2020
    • KOMPARASI: MG HS Vs DFSK Glory i-Auto, Pilih Mana?
      KOMPARASI: MG HS Vs DFSK Glory i-Auto, Pilih Mana?
      Raju Febrian, 18 Agu, 2020

    Bandingkan

    You can add 3 variants maximum*