Land Cruiser 200 Terbaru Lebih Modern dan Gagah
JAKARTA : Tepat pada HUT kemerdekaan Republik Indonesia ke-70, Toyota Jepang secara resmi memperkenalkan edisi terbaru dari SUV legendaris mereka di kampung halamannya, Land Cruiser 200. Model tahun 2016 ini hadir dengan lebih banyak penyegaran dan terlihat lebih maskulin daripada edisi sebelumnya. Selain mengubah tampilan, perusahaan terkemuka asal Jepang itu juga meningkatkan fitur keamanan dan keselamatan SUV andalannya itu.
Dikutip dari Motorbeam, Selasa 18 Agustus 2015, kini sosok Land Cruiser terbaru lebih kental dengan gaya desain yang maskulin. Hal itu ditonjolkan dari penampilan fascia depannya yang dimana grill beraksen krom dibuat lebih lebar dan besar dengan susunan tiga baris pilar sejajar yang memanjang horizontal ke lampu utama LED. Sementara itu, di bagian buritan, Land Cruiser 200 dijejali bemper yang lebih lebar, lampu belakang, reflektor, dan mudguard juga mengusung desain baru – yang meningkatkan nuansa modern pada bodinya secara keseluruhan. Sektor kaki-kaki yang dijejali pelek 5 palang ganda juga semakin menegaskan aura maskulinnya.
Melirik ke bagian interior, suasana yang nyaman dan modern serta berkelas sangat dominan. Land Cruiser 200 terbaru ini dibekali dengan TFT LCD 4.2 inchi terbaru dengan teknologi layar sentuh. Selain itu, Toyota juga memberikan pilihan baru untuk warna kabin dengan degradasi coklat. Pilihan warna yang ada diseleraskan dengan pilihan sarung jok yang terbuat dari bahan kulit berkualitas tinggi. Yang paling utama, sebagai SUV yang tangguh untuk off-road, Land Cruiser 200 juga dilengkapi dengan sederetan fitur keselamatan yang canggih. Perangkat tersebut dikemas dalam paket keamanan baru, Safety Sense P, yang meliputi Pre-Collision System, Radar Cruise Control, Lane Departure Alert, Automatic High Beam, Blind Sport Monitor dengan Rear Cross Traffic Alert, serta Sistem Pemantau Tekanan Ban.
Yang membuatnya lebih menarik, New Land Cruiser 200 memiliki fitur pertama di dunia, yaitu pemandangan ke bagian kolong mobil dan front-view rotating display yang memberikan kepraktisan dan otoritas tinggi untuk pengemudi. Perihal jantung pacu, Land Cruiser model 2016 ini hanya tersedia dalam satu pilihan mesin, yaitu mesin bensin 4.6 liter V8 yang mampu menghasilkan tenaga sebesar 314 hp pada 5600 rpm, serta torsi 460 Nm pada 3400 rpm. Tenaga disalurkan melalui transmisi otomatis enam percepatan yang didukung dengan sistem penggerak empat roda. Mesin ini menawarkan tingkat efisiensi bahan bakar hingga 6,9 km/liter.
Toyota Jepang belum memasarkannya secara resmi. Tapi, dapat dipastikan harga mobil ini bakal dipatok sekitar 4,72 juta Yen atau setara dengan Rp 525 juta. Hingga detik ini, juga belum diketahui secara pasti apakah model 2016 ini juga akan dijual di Indonesia. Selama ini, PT Toyota Astra Motor selaku distributor resmi kendaraan Toyota di Indonesia memasarkan Land Cruiser tanpa stok unit, yang dimana calon pembeli harus memesan terlebih dahulu sebelum unit dikirim.
Baca Selengkapnya Tentang : Detail Mengenai Toyota Land Cruiser Lagi-Lagi Bocor
Jual mobil anda dengan harga terbaik
Model Mobil Toyota
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Video Mobil Toyota Land Cruiser (2008-2015) Terbaru di Oto
Tren SUV
- Terbaru
- Yang Akan Datang
- Populer
Artikel Mobil Toyota Land Cruiser (2008-2015) dari Carvaganza
Artikel Mobil Toyota Land Cruiser (2008-2015) dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice