GM Indonesia Ganti Pimpinan
Bos General Motors (GM) Indonesia, Gaurav Gupta dilaporkan hengkang dari jabatannya. Posisi Presiden Direktur GM Indonesia, dipegangnya sejak Juli 2015. Mundurnya Gupta, dilakukan seiring restrukturisasi unit bisnis General Motors di wilayah Asia Tenggara (ASEAN).
Seperti keterangan tertulis yang diterima oto.com, GM melakukan beberapa perubahan struktur pimpinannya di kawasan ASEAN. Pabrikan asal Amerika Serikat ini, melalui Stefan Jacoby, General Manager (GM) Executive Vice President and President of GM International, menunjuk Ian Nicholls sebagai Presiden GM South East Asia (ASEAN). Sebelumnya, ia pernah menjabat posisi Global Segment Director untuk truck dan pickup di GM Amerika Serikat (AS). Saat ini, ia menjabat sebagai President and Managing Director GM Sub-Saharan Africa.
Nicholls menjabat pimpinan tertinggi GM di ASEAN mulai 1 September 2017, dan berkantor di Bangkok, Thailand. Selanjutnya, ia bertanggungjawab untuk penjualan, pemasaran dan purna jual Group GM di Thailand, Indonesia, Vietnam hingga pasar-pasar distributor di bawah satu visi regional yang dianggap strategis oleh GM.
Ian Nicholls bukan nama baru bagi GM. Ia memiliki pengalaman hampir 3 dekade, 27 tahun di antaranya ia dedikasikan untuk GM. Dengan pengalaman yang dimiliki, pabrikan Amerika Serikat ini yakin Ian dapat melakukan pengembangan pada product, sales dan marketing di kawasan ASEAN.
“Di bawah kepemimpinan Ian, kami melakukan konsolidasi dan menyederhanakan struktur bisnis kami guna memperkuat fokus kepada pelanggan, memperkuat brand Chevrolet dan meningkatkan penjualan," papar Jacoby.
Lebih lanjut, ia menyatakan, dengan satu pimpinan regional menggantikan empat managing director dan sebuah tim kepemimpinan baru, dapat menerapkan struktur yang lebih ramping. Sehingga Ian fokus pada bisnis yang membentang di kawasan ASEAN.
"Asia Tenggara itu pasar yang penting bagi GM. Kami memproduksi berbagai produk di kawasan ini, termasuk pick up yang memperoleh penghargaan dan SUV di pabrik kami di Rayong, Thailand. Chevrolet Colorado dan Trailblazer sangat penting untuk pasar ini dan juga untuk kebutuhan ekspor," ungkap Jacoby.
Selain Ian, nama baru yang mengembangkan brand GM di ASEAN adalah Sumito Ishii. Ia menjabat Vice President Sales, Service and Marketing (VSSM) untuk GM Southeast Asia. Ishii membantu Ian Nicholls dengan kegiatan supervisi tim penjualan, pemasaran dan purnajual di Thailand, Indonesia dan Vietnam. Ia juga mengawasi kegiatan distributor GM yang berada di pasar Asia Tenggara. GM beroperasi dengan para mitra lokal seperti di Brunei, Kamboja, Fiji, Laos, Malaysia, Mongolia, Myanmar, Kaledonia Baru, Filipina, Singapura, Tahiti dan Vanuatu.
Jual mobil anda dengan harga terbaik
GIIAS 2024
IMOS 2024
- Terbaru
- Populer
Anda mungkin juga tertarik
- Berita
- Artikel feature
Video Mobil Chevrolet Terbaru di Oto
Artikel Mobil Chevrolet dari Carvaganza
Artikel Mobil Chevrolet dari Zigwheels
- Motovaganza
- Tips
- Review
- Artikel Feature
- advice