Ford Focus Baru Tampil Tanpa Kamuflase Berlebihan

Ford Focus Baru Tampil Tanpa Kamuflase Berlebihan

Ford memang sedang vakum di Indonesia. Sepanjang tahun ini, Ford tak menjual satu unit pun menurut data Gaikindo (Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia). Mereka juga merampingkan operasionalnya di beberapa negara seperti Jepang. Namun bukan berarti Ford diam saja. Mereka tetap menyiapkan produk terbaru secara global. Salah satunya generasi terbaru Ford Focus.

i-r9prtbk-1

Bila sebelumnya prototipe Focus yang diuji jalan selalu tertutup kamuflase, kali ini Focus tampil lebih terbuka. Dibalut stiker warna-warni pada bodi mobil ini seperti hampir tanpa kamuflase. Hatchback andalan Ford ini, bahkan memasang hashtag #TimeToFocus, seolah memang sengaja tampil seperti ini supaya dilihat orang.

Jadi, terlihat jelas profil tubuh Focus generasi terbaru. Dibanding sebelumnya, bodi Focus tampak lebih atletis. Garis-garis tegas di bagian bodi lebih tegas. Aksentuasi lingkar lubang roda, membuat kesan mobil ini menjadi lebih berotot. Sekilas proporsi Focus dari samping mirip Mazda3. Terutama bila dilihat potongan bodi bagian samping dan tarikan garisnya. Tapi bagian depannya sudah pakai grille baru yang menjadi ciri wajah Ford Fiesta.

i-3j8sc25-1

Hingga kini, memang belum ada informasi resmi dari Ford terkait Focus terbaru ini. Produsen mobil asal Amerika Serikat ini, tak membeberkan spesifikasi, fitur, harga maupun tanggal rilis Focus versi 2018. Namun melihat Focus sudah mulai berani tampil ‘genit’ dengan hashtag yang menunjukkan bahwa Ford memang siap meluncurkan mobil anyar. Kabarnya debut di Detroit Auto Show 2017.

Ford Focus saat ini memakai mesin 4-silinder 2,0 liter, bertenaga 162 PS. Selain itu, tersedia pula pilihan mesin 3-silinder ecoboost 1,0 liter turbocharged yang bertenaga 123 PS. Ford Focus juga dijual dalam varian Focus ST dan Focus RS yang dibekali mesin performa tinggi. Kabarnya untuk Focus generasi terbaru, Ford menyiapkan transmisi manual 6-speed sebagai opsi selain transmisi otomatis 6-speed dual clutch. Di Amerika Serikat, mobil ini diperkirakan dijual dengan harga Rp 230 -250 juta bila dikurskan ke rupiah. (RS/Odi)

Baca Juga: Sebanyak 2,7 Juta Mobil Nissan, Mazda dan Ford Recall Akibat Airbag Takata

Sumber: Autoblog

Rizki Satria

Rizki Satria

Rizki Satria adalah salah satu jurnalis otomotif senior yang kenyang berpetualang di dunia otomotif. Kecintaannya kepada bidang otomotif tidak perlu diragukan, karena dia pernah pindah ke dunia advertising, dan hanya bertahan 2 bulan, untuk kemudian kembali kepada passion-nya.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Ford

  • Ford Everest
    Ford Everest
  • Ford Ranger
    Ford Ranger
  • Ford Ranger Raptor
    Ford Ranger Raptor
Harga Mobil Ford

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil Ford Terbaru di Oto

Oto
  • Ford Ranger & Everest, Berpetualang Bakal Lebih Seru | First Impression
    Ford Ranger & Everest, Berpetualang Bakal Lebih Seru | First Impression
    16 Jun, 2023 .
  • Ford Mustang Ecoboost 2.3L Indonesia
    Ford Mustang Ecoboost 2.3L Indonesia
    06 Jun, 2016 . 975 kali dilihat
  • 2016 Ford Mustang : Worth The Wait? - Carfection
    2016 Ford Mustang : Worth The Wait? - Carfection
    06 Jun, 2016 . 205K kali dilihat
  • 2015 Ford Everest Trend Review : on and off road
    2015 Ford Everest Trend Review : on and off road
    06 Jun, 2016 . 171K kali dilihat
  • 2016 FORD MUSTANG
    2016 FORD MUSTANG
    14 Apr, 2016 . 108K kali dilihat
  • Ford Mustang 2016 review
    Ford Mustang 2016 review
    14 Apr, 2016 . 22K kali dilihat
  • 2016 Ford Mustang Review
    2016 Ford Mustang Review
    14 Apr, 2016 . 45K kali dilihat
  • Land Rover Discovery v Ford Ranger
    Land Rover Discovery v Ford Ranger
    01 Jul, 2015 .
  • Ford Ranger Wildtrak - Test Drive
    Ford Ranger Wildtrak - Test Drive
    01 Jul, 2015 .
  • 2016 Ford Ranger - Exterior and interior walkaround
    2016 Ford Ranger - Exterior and interior walkaround
    01 Jul, 2015 .
Tonton Video Mobil Ford

Artikel Mobil Ford dari Carvaganza

  • Lanjutkan Ekspansi, RMA Buka Dealer Ford Pertama di Bali
    Lanjutkan Ekspansi, RMA Buka Dealer Ford Pertama di Bali
    Zenuar Yoga, 08 Okt, 2024
  • Ford Everest Titanium Tawarkan Paduan SUV Tangguh dan Fitur ADAS Lengkap
    Ford Everest Titanium Tawarkan Paduan SUV Tangguh dan Fitur ADAS Lengkap
    Wahyu Hariantono, 07 Sep, 2024
  • AUTOVAGANZA 2024: Ford Akhirnya Muncul Lagi Ikut Pameran, Bawa Raptor
    AUTOVAGANZA 2024: Ford Akhirnya Muncul Lagi Ikut Pameran, Bawa Raptor
    Anindiyo Pradhono, 26 Agu, 2024
  • Ford RS200 Dilahirkan Kembali Sambut Perayaan 40 Tahun Lewat Proyek Restomod
    Ford RS200 Dilahirkan Kembali Sambut Perayaan 40 Tahun Lewat Proyek Restomod
    Alvando Noya, 27 Jun, 2024
  • Fokus Pasar SUV, Ford Kembangkan Jaringan Dealer Tahun Ini
    Fokus Pasar SUV, Ford Kembangkan Jaringan Dealer Tahun Ini
    Bangkit Jaya, 27 Feb, 2024

Artikel Mobil Ford dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Generasi Terbaru Ford Ranger dan Everest Akhirnya Meluncur di Indonesia
    Generasi Terbaru Ford Ranger dan Everest Akhirnya Meluncur di Indonesia
    Muhammad Hafid, 08 Jun, 2023
  • Detail Spek Ford Ranger Raptor, D-Cab Sangar Seharga Nyaris Rp1 Miliar
    Detail Spek Ford Ranger Raptor, D-Cab Sangar Seharga Nyaris Rp1 Miliar
    Anindiyo Pradhono, 21 Mar, 2022
  • Resmi Kembali ke Indonesia, Ford Jual Ranger Raptor
    Resmi Kembali ke Indonesia, Ford Jual Ranger Raptor
    Anindiyo Pradhono, 17 Mar, 2022
  • Ford Everest 2023 Mendebut, Rival Fortuner dan Pajero Sport Ini Makin Besar dan Canggih
    Ford Everest 2023 Mendebut, Rival Fortuner dan Pajero Sport Ini Makin Besar dan Canggih
    Anindiyo Pradhono, 02 Mar, 2022
  • Ford Ranger Raptor 2023 Mendebut Ditenagai Enjin V6 3.0L 397 PS/583 Nm
    Ford Ranger Raptor 2023 Mendebut Ditenagai Enjin V6 3.0L 397 PS/583 Nm
    Anindiyo Pradhono, 22 Feb, 2022

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*