Daihatsu Pertahankan Posisi Penjualan Nasional Kedua Selama 12 Tahun

Daihatsu Pertahankan Posisi Penjualan Nasional Kedua Selama 12 Tahun

Penjualan Astra Daihatsu Motor pada 2020 tak bikin sumringah. Dan itu bukan hanya dialami mereka saja. Seluruh perusahaan otomotif terdampak pandemi Covid-19. Namun, masih ada sisi yang bisa dibanggakan. Dengan segala strategi dagangnya, ADM sanggup mempertahankan posisi ranking kedua (di bawah Toyota Astra Motor) selama 12 tahun berturut-turut. Mereka bisa mengamankan penjualan retail mobil secara nasional sejak 2009.

Kalau melihat scop secara nasional, performa otomotif nasional kurang apik. Penjualan kendaraan pada 2020 mencapai sekitar 578 ribu unit. Angkanya turun 45 persen dibandingkan 2019. Siapapun tak bisa mengelak imbas wabah virus yang berlangsung dari awal tahun sampai dengan akhir tahun. Sementara itu, penjualan Daihatsu tahun lalu mencapai 100.026 unit. Artinya mereka amblas 44 persen dari tahun sebelumnya. Apakah lebih baik daripada kondisi market nasional? Betul, tapi sangat tipis. Di sisi lain, ADM berhasil membukukan kenaikan pangsa pasar sebesar 0,3 persen menjadi 17,3 persen.

Dan perusahaan ingin tetap mempertahankan posisi itu dalam kinerja tahunan 2021. Barang gres pun disiapkan walau kondisi pasar tengah lesu. “Setiap brand pada dasarnya menyiapkan produk baru. Tak hanya Daihatsu saja. Tentu bakal melakukan penyegaran produk pada waktu yang tepat. Dan Daihatsu jua menyiapkan sejumlah penyegaran produk. Nah, waktunya kapan, nanti bakal diinfokan,” terang Amelia Tjandra, Marketing Director dan Corporate Planning & Communication Director PT Astra Daihatsu Motor kepada media secara virtual (16/1/2020).

Baca juga: Rekap 60 Tahun Perjalanan Si Mungil Daihatsu Hijet

Jika dibedah lebih dalam performa penjualan tahun lalu. Pada Semester 1 tahun 2020, retail sales Daihatsu pada kuartal I (Januari-Maret) mencapai volume sebesar 39.186 unit. Memasuki triwulan II (April-Juni) pasar otomotif Indonesia mengalami penurunan paling dalam pada bulan Mei. ADM tetap mencatatkan penjualan 14.391 unit di periode ini.

Memasuki Semester 2 tahun 2020, seiring trend peningkatan penjualan otomotif nasional. Daihatsu mencatatkan penjualan retail 19.911 unit pada kuartal III (Juli-September). Kemudian pada bulan berikutnya (Oktober-Desember) di tengah pandemi. Masih bisa merekam angka penjualan sebesar 26.538 unit.

Penjualan mereka didominasi oleh 3 model utama. Yaitu Daihatsu Sigra dengan capaian sebanyak 26.219 unit berkontribusi 26,2 persen. Diikuti oleh Gran Max Pick-Up 24.297 unit (24,3 persen) dan Terios 14.493 unit (14,5 persen). Selanjutnya ada Ayla sebanyak 12.791 unit (12,8 persen), Gran Max Mini-Bus 10.179 unit (10,2 persen), Xenia 9.231 unit (9,2 persen), Luxio 1.969 unit (2,0 persen), serta Sirion 847 unit (0,8 persen).

Dari data tersebut bisa dilihat, LMPV andalan, Xenia harus tergerus ke posisi lima. Kenapa demikian? Hendrayadi Lastiyoso, Marketing & Customer Relations Division Head PT Astra International Daihatsu Sales Operation (AI-DSO) menjelaskan permintaan Xenia memang kalah dari Sigra merupakan mobil LCGC. "Mereka sama-sama mobil tujuh penumpang. Kemudian kebutuhan MPV masih besar. Sementara pada 2020 daya beli menurun, makanya banyak yang mencari kendaraan terjangkau," katanya.

Menurut Hendrayadi pasar otomotif 2020 memang terus membaik sejak pertengan hingga akhir tahun. Meski tidak seperti yang diharapkan. Namun ia menyebut Daihatsu tetap mampu memberikan performa terbaiknya sepanjang tahun lalu. Ia memberi gambaran kalau market otomotif tahun depan itu tidak seperti biasanya. Agak sulit membuat proyeksi tepat bagaimana performa otomotif. Karena sekarang ini sangat dipengaruhi pandemi Covid-19.

"Daihatsu bersyukur dapat mempertahankan posisi nomor 2 selama 12 tahun berturut-turut pada penjualan retail otomotif nasional. Kami berharap kita semua dapat terus menjaga protokol kesehatan agar masalah pandemi Covid-19 dapat segera berlalu. Sehingga pasar otomotif pada 2021 dapat terus bergairah,” kata Hendrayadi Lastiyoso.

Sementara mengenai model baru yang akan diperkenalkan tahun ini, Daihatsu masih merahasiakannya. Amelia Tjandra mengatakan seperti juga semua pabrikan, bakal ada model refreshment yang akan diperkenalkan Daihatsu. Hanya saja mengenai model dan waktunya, ia enggan menjelaskan.

"Yang perlu diingat, berapapun banyaknya model baru yang diperkenalkan APM, tidak akan berpengaruh pada pasar otmotif selama daya belim masyarakat tidak membaik karena pandemi Covid-19," kata dia.  (Alx/Raju)

Baca juga:  Kena Pukulan Pandemi Covid-19, Pangsa Pasar Daihatsu Moderat Selama 2020

Anjar Leksana

Anjar Leksana

Anjar Leksana adalah wartawan multitalenta. Ia pernah jadi guru bahasa Inggris, sebelum kepincut jadi wartawan ekonomi di salah satu majalah. Tidak lama, ia lantas tertarik dengan dunia otomotif, yang hingga sekarang dilakoni. Kiprahnya di dunia jurnalistik otomotif diawali dengan menulis untuk majalah otomotif ternama seperti Autocar Indonesia, Autobild, hingga Black Experience. Pengalamannya mengulas mobil serta pengetahuannya di bidang industri menjadi modal berharga untuk menyuguhkan tulisan yang berkualitas.

Baca Bio Penuh

Jual mobil anda dengan harga terbaik

Pembeli asli yang terverifikasi Pembeli asli yang terverifikasi
Listing gratis Listing gratis
Daftarkan mobil Anda

Model Mobil Daihatsu

  • Daihatsu Sigra
    Daihatsu Sigra
  • Daihatsu Ayla
    Daihatsu Ayla
  • Daihatsu Terios
    Daihatsu Terios
  • Daihatsu Gran Max PU
    Daihatsu Gran Max PU
  • Daihatsu Xenia
    Daihatsu Xenia
  • Daihatsu Rocky
    Daihatsu Rocky
  • Daihatsu Gran Max MB
    Daihatsu Gran Max MB
  • Daihatsu Luxio
    Daihatsu Luxio
  • Daihatsu Sirion
    Daihatsu Sirion
Harga Mobil Daihatsu

GIIAS 2024

IMOS 2024

Anda mungkin juga tertarik

  • Berita
  • Artikel feature

Video Mobil Daihatsu Terbaru di Oto

Oto
  • Daihatsu Rocky Modifikasi Overland, Simpel Bisa Jadi Referensi | GIIAS 2024
    Daihatsu Rocky Modifikasi Overland, Simpel Bisa Jadi Referensi | GIIAS 2024
    26 Jul, 2024 .
  • Daihatsu Goes To Campus, Edukasi Pengembangan Diri untuk Masuk Dunia Kerja | Special Show
    Daihatsu Goes To Campus, Edukasi Pengembangan Diri untuk Masuk Dunia Kerja | Special Show
    09 Oct, 2023 .
  • Daihatsu Vizion - F, GranMax Disulap Jadi EV Secanggih Ini | GIIAS 2023
    Daihatsu Vizion - F, GranMax Disulap Jadi EV Secanggih Ini | GIIAS 2023
    28 Aug, 2023 .
  • Daihatsu New Terios 2023, Ubahan yang Dinanti (?) | First Impression
    Daihatsu New Terios 2023, Ubahan yang Dinanti (?) | First Impression
    09 Jun, 2023 .
  • All New Astra Daihatsu Ayla, Pakai Platform DNGA Jadi Bikin Keren | Media Drive
    All New Astra Daihatsu Ayla, Pakai Platform DNGA Jadi Bikin Keren | Media Drive
    09 Jun, 2023 .
  • Cari Mobil Berkualitas? Dateng Aja ke Bursa OTO.com Surabaya | Special Event
    Cari Mobil Berkualitas? Dateng Aja ke Bursa OTO.com Surabaya | Special Event
    09 Jun, 2023 .
  • All New Astra Daihatsu Ayla 1.2L, Standar Baru Buat LCGC | First Drive
    All New Astra Daihatsu Ayla 1.2L, Standar Baru Buat LCGC | First Drive
    21 Mar, 2023 .
  • COBA PERDANA ALL NEW ASTRA DAIHATSU AYLA 1.0L, LCGC TERMURAH - First Impression
    COBA PERDANA ALL NEW ASTRA DAIHATSU AYLA 1.0L, LCGC TERMURAH - First Impression
    21 Mar, 2023 .
  • Di Perkenalkan Tanpa Harga, Ini Perubahan All New Astra Daihatsu Ayla 2023
    Di Perkenalkan Tanpa Harga, Ini Perubahan All New Astra Daihatsu Ayla 2023
    20 Feb, 2023 .
  • Daihatsu GranMax 1.5L Mesin Baru Buat Cari Cuan | First Impression
    Daihatsu GranMax 1.5L Mesin Baru Buat Cari Cuan | First Impression
    01 Sep, 2022 .
Tonton Video Mobil Daihatsu

Artikel Mobil Daihatsu dari Carvaganza

  • Daihatsu Mendekati Penjualan 150.000 Unit Tahun Ini, Merek Terlaris Kedua di Indonesia
    Daihatsu Mendekati Penjualan 150.000 Unit Tahun Ini, Merek Terlaris Kedua di Indonesia
    Zenuar Yoga, 20 Nov, 2024
  • Dari Daihatsu Kumpul Sahabat Medan, Ini Inspirasi Gaya Modifikasi Taft, Taruna dan Gran Max
    Dari Daihatsu Kumpul Sahabat Medan, Ini Inspirasi Gaya Modifikasi Taft, Taruna dan Gran Max
    Bangkit Jaya, 20 Nov, 2024
  • Ditutup Sempurna, Daihatsu Kumpul Sahabat Medan Dipenuhi Ribuan Pengunjung
    Ditutup Sempurna, Daihatsu Kumpul Sahabat Medan Dipenuhi Ribuan Pengunjung
    Zenuar Yoga, 12 Nov, 2024
  • Energi Nidji Riuhkan Ribuan Pengunjung Daihatsu Kumpul Sahabat Medan
    Energi Nidji Riuhkan Ribuan Pengunjung Daihatsu Kumpul Sahabat Medan
    Zenuar Yoga, 12 Nov, 2024
  • Beli Mobil Baru Jangan Sembarangan, Begini Tips Membelinya
    Beli Mobil Baru Jangan Sembarangan, Begini Tips Membelinya
    Eka Zulkarnain H, 11 Nov, 2024

Artikel Mobil Daihatsu dari Zigwheels

  • Motovaganza
  • Review
  • Artikel Feature
  • Hasil Penjualan Daihatsu Oktober 2024 Naik Tipis dari Bulan Sebelumnya
    Hasil Penjualan Daihatsu Oktober 2024 Naik Tipis dari Bulan Sebelumnya
    Anjar Leksana, 14 Nov, 2024
  • Daihatsu Kumpul Sahabat Medan Disambut Antusiasme Ribuan Masyarakat
    Daihatsu Kumpul Sahabat Medan Disambut Antusiasme Ribuan Masyarakat
    Zenuar Istanto, 13 Nov, 2024
  • Daihatsu Xenia Gen-2 Ini Mendapatkan Penghargaan Xetia with Xenia di Medan
    Daihatsu Xenia Gen-2 Ini Mendapatkan Penghargaan Xetia with Xenia di Medan
    Zenuar Istanto, 11 Nov, 2024
  • Daifest 2024 Turut Hadir di Daihatsu Kumpul Sahabat Medan
    Daifest 2024 Turut Hadir di Daihatsu Kumpul Sahabat Medan
    Setyo Adi, 10 Nov, 2024
  • Keseruan Daihatsu Kumpul Sahabat 2024 di Kota Medan
    Keseruan Daihatsu Kumpul Sahabat 2024 di Kota Medan
    Setyo Adi, 10 Nov, 2024
  • First Drive New Daihatsu Sirion: Merapah Bersama Kecanggihan Dual Mode CVT
    First Drive New Daihatsu Sirion: Merapah Bersama Kecanggihan Dual Mode CVT
    Anjar Leksana, 27 Jun, 2022
  • First Drive All New Daihatsu Xenia 1.5 R CVT ADS: Platform Baru dan CVT Bikin Naik Level?
    First Drive All New Daihatsu Xenia 1.5 R CVT ADS: Platform Baru dan CVT Bikin Naik Level?
    Anindiyo Pradhono, 06 Des, 2021
  • Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Kerap Dibandingkan, Pilih New Toyota Rush GR Sport atau Daihatsu Terios R?
    Setyo Adi, 27 Mei, 2024
  • Rekomendasi SUV Bekas Berkelas Seharga Daihatsu Rocky 1.2
    Rekomendasi SUV Bekas Berkelas Seharga Daihatsu Rocky 1.2
    Anindiyo Pradhono, 15 Sep, 2021
  • Perbandingan Dua Jagoan Blind Van, Daihatsu Granmax vs Wuling Formo
    Perbandingan Dua Jagoan Blind Van, Daihatsu Granmax vs Wuling Formo
    Ardiantomi, 27 Mei, 2021
  • Lupakan Saja Model dan Varian Daihatsu Ini dalam Daftar Pilihan Anda
    Lupakan Saja Model dan Varian Daihatsu Ini dalam Daftar Pilihan Anda
    Ahmad Karim, 25 Mei, 2021
  • Daihatsu Rocky vs Nissan Magnite, Daya Tarik SUV Mungil Bermesin Turbo Termurah
    Daihatsu Rocky vs Nissan Magnite, Daya Tarik SUV Mungil Bermesin Turbo Termurah
    Ahmad Karim, 19 Mei, 2021

Bandingkan

You can add 3 variants maximum*